Liputan6.com, Jakarta - Calon Wakil Presiden nomor urut 01 Ma'ruf Amin berjanji akan mewariskan negara maju jika dirinya dan Jokowi terpilih di Pilpres 2019. Hal itu ia sampaikan dalam acara deklarasi para relawan Relawan Milenial Jokowi-Ma'ruf (Remaja) di Jiexpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (25/11/2018).
"InsyaAllah Jika kami dan Pak Joko Widodo terpilih. InsyaAllah maka akan kita wariskan Indonesia yang maju untuk kalian semua," kata Ma'ruf.
Advertisement
Ia mengatakan, Jokowi telah meletakan dasar pembangunan negara. Pembangunan itu ia anggap sebagai tonggak bagi Jokowi-Ma'ruf untuk maju ke 2019.
Capaian keduanya nanti bisa dilanjutkan secara estafet oleh kaum remaja.
"Selama lima tahun ini Pak Jokowi dengan satu periode telah meletakkan dasar itu telah membangun infrastruktur pendidikan dan ini kita jadikan sebagai milestone untuk melompat," ujar Ma'ruf.
Manfaatkan yang Sudah Ada
Mantan petinggi Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) ini menjelaskan ada nawacita lain setelah meletakan tonggak pembangunan negara, yakni memanfaatkan yang sudah ada secara maksimal. Salah satu caranya, melalui pembangunan kebutuhan yang belum ada di Indonesia.
"Utility yaitu memanfaatkan itu. Dengan apa? dengan memperbesar manfaat atau maslahat yang sudah ada. Dengan apa? dengan menambah yang belum ada. Dengan apa? melakukan yaitu penataan penyesuaian," ucapnya.
Saksikan video pilihan di bawah ini
Advertisement