4 Fakta Oksana Voevodina, Ratu Kecantikan Rusia yang Dinikahi Raja Malaysia

Sebelum menikah dengan Raja Malaysia, Oksana Voevodina dikenal sebagai Ratu Kecantikan Rusia. Apa lagi fakta lainnya?

oleh Asnida Riani diperbarui 26 Nov 2018, 11:15 WIB
Pernikahan Sultan Muhammad V dari Malaysia dan Miss Moscow 2015 Oksana Voevodina (23/11) (Islamnews.ru / Russian Islamic Media Agency)

Liputan6.com, Jakarta - Kepala Monarki sekaligus Kepala Negara Malaysia, Agung Sultan Muhammad V Faris, kian jadi perbincangan hangat di media sosial Malaysia beberapa waktu lalu. Lantaran berita pernikahannya yang berlangsung pada Jumat, 23 November 2018 di Barvikha Concert Hall Moskow dengan ratu kecantikan asal Russia, Oksana Voevodina.

Seperti yang dikutip dari Hype.my, Senin (26/11/18), Sultan tampak berpakaian khas Melayu dengan nuansa biru tua lengkap dengan sarung songket, juga peci hitam. Sementara, Oksana terlihat cantik dan menawan berbalut dress internasional berwarna biru muda lengan panjang ditambah aksen motif berkilau.

Kedua mempelai ini melakukan prosesi adat Rusia, juga tak melupakan tradisi budaya Malaysia. Namun, pernikahan lintas budaya dan tradisi tersebut menoreh beberapa pertanyaan warganet yang belum mengenal siapa Oksana Voevodina.

Berikut adalah empat fakta utama seputar Oksana Voevodina, yang juga tertulis dari Hype.my.

1. Miss Moscow 2015

Perempuan yang menikah pada usia 25 tahun ini ternyata sempat menjadi Miss Moscow 2015 pada usia 22 tahun, dan berhasil mengalahkan 32 orang kontestan dalam ajangnya. Oksana kemudian memenangkan mahkota pada 9 Juni 2015.

2. Jadi Mualaf

Memiliki nama Russia, Okcaha Boeboanha. Oksana dikabarkan telah memutuskan untuk menjadi mualaf pada 16 April 2018 lalu. Ia mengubah namanya menjadi Rihana Oxana Gorbatenko.

3. Lulusan Bisnis

Menyelesaikan pendidikannya, Oksana merupakan lulusan Fakultas Bisnis dari Plekhavon Russian University of Economics.

4. Perbedaan Usia 24 Tahun

Rupanya, kedua mempelai berbeda negara ini memiliki rentang usia yang cukup jauh, sampai 24 tahun. Terpaut usia Sultan Muhammad V Faris yang sudah 49 tahun dan Oksana baru 25 tahun. (Mariany)

Saksikan video pilihan berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya