Usai Diresmikan Jokowi, Tol Sragen-Ngawi Gratis Seminggu

Pemberlakuan tarif Rp 0 untuk tol Sragen-Ngawi akan dimulai pada Rabu 28 November 2018 pukul 21.00 WIB.

oleh Merdeka.com diperbarui 28 Nov 2018, 10:00 WIB
Jokowi meresmikan tol Sragen - Ngawi

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan jalan tol Solo-Mantingan-Ngawi, segmen Sragen-Ngawi, di Rest Area KM 538, Ngrampal, Sragen, Rabu (28/11/2018) pagi. Setelah diresmikan, tol sepanjang 50,9 kilometer tersebut akan digratiskan selama seminggu.

"Setelah diresmikan nanti, tidak perlu menunggu lama, masyarakat bisa menikmati jalan tol segmen Sragen-Ngawi dengan tarif Rp 0 alias gratis," ujar David Wijayatno Direktur Utama PT Jasamarga Solo Ngawi.

Pemberlakuan tarif Rp 0 tersebut akan dimulai pada hari ini pukul 21.00 WIB. Pemberlakuan akan dilaksanakan selama satu minggu sebagai bentuk sosialisasi tarif dan golongan kendaraan sebagaimana diamanatkan dalam Diktum Kelima Kepmen PUPR Nomor: 897/KPTS/M/2018.

David menjelaskan, dibukanya jalan tol Sragen-Ngawi merupakan tahap ke-3 dari pengoperasian Jalan Tol Solo-Mantingan-Ngawi secara keseluruhan. Pembukaan jalur tersebut akan memangkas waktu tempuh sekitar 50 persen. Jika sebelum ada tol, dari Solo ke Madiun ditempuh sekitar 2,5 sampai 3 jam, sekarang bisa kurang dari 1,5 jam.

Dengan dioperasikannya jalan tol Solo-Mantingan-Ngawi secara penuh, diharapkan bisa meningkatkan konektivitas beberapa daerah terutama Kabupaten Boyolali, Kota Solo, Karanganyar, Sragen di Jawa Tengah dan Kabupaten Ngawi di Jawa Timur.

"Untuk mempermudah pengguna jalan mengakses tol Sragen-Ngawi, kita telah mengoperasikan lima Gerbang Tol (GT), yakni GT Colomadu, GT Ngemplak, GT Karanganyar, GT Sragen, dan GT Ngawi," kata dia. 

"Nanti akan segera dibuka tiga Gerbang Tol tambahan pada awal tahun 2019 untuk lebih mempermudah masyarakat mengakses jalan tol ini. Yaitu GT Bandara Adi Soemarmo, GT Gondangrejo (akses arah Purwodadi) serta GT Sragen Timur," tutup dia.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Pengoperasian Tahap Pertama

Ruas jalan tol Solo-Sragen yang meruakan bagian dari proyek tol Solo-Kertosono.(Liputan6.com/Fajar Abrori)

Sebelum pengoperasian Sragen-Ngawi, pada tahap pertama telah dioperasikan segmen Simpang Susun Ngawi-Klitik (Ngawi) sepanjang 4 km sejak 30 Maret 2018 berbarengan dengan dioperasikannya Jalan Tol Ngawi Wilangan.

Sedangkan pengoperasian tahap ke-2 adalah segmen Kartasura-Sragen yang telah diresmikan oleh Presiden Jokowi pada 15 Juli 2018.

Pengoperasian segmen Sragen-Ngawi dilakukan setelah melalui berbagai tahapan Uji Laik Fungsi dan Operasi.

Jalan sepanjang 50,9 kilometer ini telah dinyatakan layak dan siap dioperasikan sebagai Jalan Tol melalui Keputusan Menteri PUPR Nomor: 896/KPTS/M/2018 Tentang Penetapan Pengoperasian Jalan Tol Solo-Mantingan-Ngawi segmen Sragen-Ngawi, pada tanggal 12 November 2018.

Reporter : Arie Sunaryo

Sumber: Merdeka.com

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya