2 Jadwal Berhubungan Seks yang Bisa Dilakukan Suami Istri

Jika ingin menjadwalkan hubungan seks, Anda dan istri bisa melakukan dua cara ini

oleh Giovani Dio Prasasti diperbarui 28 Nov 2018, 23:00 WIB
Ilustrasi hubungan seks (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Berhubungan seksual adalah salah satu cara untuk menjalin kehidupan pernikahan yang lebih intim. Melakukannya secara teratur tentunya akan memberikan manfaat lebih dalam membina rumah tangga.

Selain itu, berhubungan seks juga mendekatkan Anda dan pasangan lewat pembicaraan yang lebih dalam, maupun foreplay yang dilakukan di kamar tidur hanya berdua saja. Karena itu, tidak ada salahnya membuat jadwal untuk melakukan ini di sela kesibukan.

Dilansir dari Your Tango pada Rabu (28/11/2018), ada dua pilihan jadwal berhubungan seks yang mungkin tepat untuk Anda. Yaitu dua kali seminggu atau sekali dalam seminggu.

 

Saksikan juga video menarik berikut ini:


Dua pilihan jadwal

Posisi seks woman on top akan memungkinkan wanita untuk memiliki lebih banyak kontrol. (iStockphoto)

Pilihan pertama adalah dua kali seminggu. Suami atau istri bisa secara bergantian untuk menyarankan satu dari tiga hari untuk bercinta. Jangan lupa juga untuk mengambil waktu untuk beristirahat di hari Minggu.

Suami bisa memiliki kesempatan untuk memulai di Senin, Selasa atau Rabu, sementara istri bisa di mengajak pada hari Kamis, Jumat, dan Sabtu atau bisa dilakukan secara bergantian sesuai selera pasangan.

Namun, apabila Anda ingin berhubungan seks seminggu sekali, ada cara yang bisa dilakukan. Secara bergantian setiap minggunya, Anda dan pasangan bisa memilih satu hari untuk waktu intim dengan pasangan.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya