PBB Akan Deklarasi Dukung Jokowi-Ma’ruf di Rakernas Januari 2019

Yusril Ihza Mahendra tegaskan akan gelar deklarasi dukungan untuk Jokowi-Ma’ruf pada Rakernas PBB pada Januari 2019.

oleh Yusron Fahmi diperbarui 01 Des 2018, 09:01 WIB

Fokus, Jakarta - Presiden Joko Widodo menerima Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra di Istana Bogor. Yusril sampaikan rencana partainya  gelar deklarasi dukungan untuk pasangan Jokowi-Ma’ruf pada Januari mendatang.  

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Sabtu (1/12/2018), Presiden Jokowi didampingi Menteri Sekretaris Negara Pratikno menemui Yusril Ihza Mahendra. Acara kemudian dilanjutkan dengan salat Jumat berjamaah di Mesjid Komplek Istana Kepresidenan.

Yusril yang kini menjadi pengacara Tim Kampanye Nasional Jokowi Ma'ruf akan mendeklarasikan dukungannya pasangan capres dan cawapres tersebut saat Rekarnas PBB pada Januari 2019. (Karlina Sintia Dewi)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya