Liputan6.com, Jakarta Matthijs de Ligt dikabarkan saat ini tengah menjadi incaran Barcelona. Menariknya, pemain belakang Ajax Amsterdam ini, merasa mirip dengan Gerard Pique cara bermainnya.
De Ligt merupakan salah satu talenta muda yang dimiliki oleh Ajax. Pemain berusia 19 tahun tersebut berposisi sebagai bek tengah. De Ligt sudah masuk tim utama Ajax sejak musim 2016/17 lalu.
Baca Juga
Advertisement
Dua tahun terakhir, De Ligt juga menjadi andalan di lini belakang timnas Belanda. Publik Belanda pun sudah mengakui bakat besar yang dimiliki oleh De Ligt. Dia dinilai sebagai pemain masa depan Belanda.
Dengan talenta besar yang dimiliki, De Ligt pun kini jadi incaran banyak klub di Eropa. Barcelona disebut sebagai klub yang paling serius untuk bisa mendapat servis De Ligt.
Mirip Gerard Pique
Matthijs de Ligt jadi incaran Barcelona lantaran dinilai sebagai sosok yang tepat untuk menggantikan peran Gerard Pique yang kini sudah 31 tahun. Dan, De Ligt mengklaim jika dia mirip dengan sosok Pique.
"Cara bermain saya mirip dengan Gerard Pique," ucap De Ligt kepada ELF Voetbal Magazine.
"Saya senang membawa bola ke luar dari lini belakang. Saya pemain bertahan yang kuat, seperti halnya Pique. Saya juga memulai karir sebagai gelandang," tandas De Ligt.
Pique memang punya karakter yang unik sebagai pemain belakang. Mantan pemain Manchester United ini cukup piawai dalam memulai serangan. Dia punya kemampuan mengumpan yang bagus.
Advertisement
Ajax Seperti Barcelona
Bukan hanya gaya bermain secara individu, De Ligt juga melihat bahwa Ajax memainkan sepakbola dengan cara yang sama dengan Barcelona. Kedua klub sama-sama bermain dengan mengandalkan penguasaan bola.
"Gaya bermain Ajax memang mirip dengan Barcelona. Kami menekan lawan di wilayah yang tinggi. Kami bermain dengan garis pertahanan tinggi dan tingkat penguasaan bola yang dominan," ulas De Ligt.
Sumber: bola.net