Liputan6.com, Jakarta Exhibition & Market Place yang masuk dalam rangkaian perhelatan Sinergi Aksi Informasi dan Komunikasi (SAIK) oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) resmi dibuka oleh Direktur Jendral Informasi & Komunikasi Publik (Dirjen IKP), Rosarita Niken Widiyastuti, Minggu (2/12/2018). Kegiatan ini menampilkan puluhan stand menarik yang memamerkan pencapaian dan produk unggulan dari Kementerian, Instansi dan Lembaga di Indonesia, mulai dari fesyen, aneka kuliner, hingga cinderamata.
Niken yang didampingi Sekretaris Daerah Kota Tangerang, Dadi Budaeri, berpesan agar hubungan masyarakat (humas) bisa menjadi penyambung lidah atas segala pencapaian pemerintah, baik itu pusat ataupun daerah.
Advertisement
"Sesuai dengan instruksi Presiden, Bapak Jokowi. Humas harus responsif, harus cepat untuk menyampaikan apa yang dilakukan pemerintah, baik yang telah, sedang dan akan dilaksanakan," ujarnya.
Niken berharap agar humas dapat menyosialisasikan program-program, sehingga rakyat bisa mengetahui layanan yang telah disediakan.
"Sehingga masyarakat juga bisa ikut berpartisipasi dalam pembangunan," ucapnya.
Sebagai informasi, Exhibition & Market Place akan dilaksanakanpada 2 sampai 4 Desember 2018 pukul 8.30 - 17.30 WIB di Lapangan Ahmad Yani, Alun-alun Kota Tangerang.
(*)