Simon McMenemy Sudah Mantap Ingin Tinggalkan Bhayangkara FC

Simon McMenemy punya rencana lain meski Bhayangkara FC ingin mempertahankan.

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 09 Des 2018, 20:10 WIB
Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy saat melawan PS Tira pada lanjutan Liga 1 2018 di Stadion PTIK, Jakarta, Jumat (4/5/2018). Bhayangkara menang 4-2. (Bola.com/Nick Hanoatubun)

Jakarta - Simon McMenemy memberi sinyal untuk meninggalkan Bhayangkara FC di musim depan. Meski Bhayangkara ingin mempertahankannya, pelatih asal Skotlandia itu tampak sudah memiliki rencana lain.

Simon McMenemy memang cukup intens dikabarkan bakal meninggalkan Bhayangkara FC, setelah kontraknya berakhir pada Januari 2019. Timnas Indonesia dan Bali United adalah dua tim yang disebut-sebut bakal menjadi pelabuhan baru mantan pelatih Timnas Filipina itu.

Namun, manajer Bhayangkara FC, Sumardji, sempat mengutarakan keinginannya untuk mempertahankan Simon McMenemy. Perwira berpangkat Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) itu menyebut, masih menunggu keputusan dari Simon McMenemy untuk tetap di Bhayangkara FC atau tidak.

Sayangnya, Simon McMenemy seakan merasa sudah cukup bersama Bhayangkara FC. Pelatih yang pernah menangani Mitra Kukar dan Pelita Bandung Raya itu menilai, kehadiran wajah baru akan menjadi ide yang lebih baik bagi The Guardians.

"Memang sulit meninggalkan lingkungan yang menginginkan kita untuk bertahan. Dalam dua tahun terakhir tim ini dibangun dalam hal yang positif bersama-sama," ujar Simon McMenemy.

"Kami memainkan pemain muda, mengembangkan sepak bolanya. Bahkan yang menarik meski tim ini lebih banyak pemain muda, dalam laga terakhir yang mencetak gol adalah pemain tertua, Vlado dan Dzumafo," paparnya.

"Saya jujur sudah melakukan semua hal yang saya bisa lakukan untuk Bhayangkara FC. Mungkin ide mendatangkan wajah baru atau orang baru untuk memegang tim ini akan lebih baik," lanjutnya.

 


Berharap Latih Timnas Indonesia

Ketika ditanya apakah sudah ada pelabuhan baru untuk kelanjutan kariernya, Simon McMenemy belum memberikan jawaban pasti. Namun, pelatih asal Skotlandia itu tetap berharap punya kesempatan untuk menangani Timnas Indonesia.

"Belum ada yang pasti. Banyak ketertarikan tetapi belum pasti. Saya ingin melakukan perubahan di suatu tempat, mendatangkan hal yang positif dan membuat orang-orang merasa bangga. Kalau ada tawaran dari tim nasional, saya pasti bangga," ujar pelatih Bhayangkara FC itu.

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya