MU Dapat Lampu Hijau untuk Rekrut Perisic

MU sudah lama memburu Perisic.

oleh Liputan6.com diperbarui 16 Des 2018, 21:40 WIB
MU ingin memboyong Ivan Perisic. (AFP/Miguel Medina)

Liputan6.com, Manchester - Sudah menjadi rahasia umum jika Ivan Perisic menjadi incaran MU. Winger Timnas Kroasia itu sudah dua tahun terakhir selalu digosipkan ingin digaet oleh tim yang bermarkas di Old Trafford tersebut.

Namun selama dua tahun terakhir Inter Milan selalu menolak tawaran MU. Mereka bahkan sukses memperpanjang kontrak Perisic pada tahun 2017 silam.

Namun dilansir Tuttosport, untuk tahun ini Inter Milan mulai berubah pikiran. Mereka dikabarkan siap menjual Perisic ke MU di bursa transfer terdekat.

Menurut laporan tersebut, alasan utama mengapa Inter memutuskan menjual Perisic karena performa sang pemain yang cenderung menurun.

Musim ini Perisic tercatat bermain sebanyak 11 kali menjadi starter di Serie A. Namun ia hanya mampu membuat 2 gol dan 2 assist saja bagi Nerrazurri.

Performa ini dinilai berpotensi semakin memburuk di masa depan, sehingga Inter akan menjual sang pemain dalam waktu dekat.

 


Tak Mau Turun Harga

1. Ivan Perisic – Winger timnas Kroasia ini menjadi andalan I Nerazzuri untuk membongkar pertahanan lawan. Selain mahir dalam memberikan umpan, Pemain berusia 28 tahun juga piawai dalam mencetak gol. (AP/Antonio Calanni)

Meski performanya menurun, Inter Milan tidak mau menurunkan harga Perisic. Mereka dikabarkan akan mematok harga yang mahal untuk pemain 29 tahun tersebut.

Laporan itu mengklaim Inter mematok sekitar 50 juta Euro bagi sang pemain. Mereka menilai harga itu wajar karena Perisic masih terikat kontrak yang cukup lama di Inter.

Pihak Inter kabarnya sudah menghubungi manajemen MU perihal harga ini dan mereka masih menunggu tanggapan resmi dari pihak Setan Merah

Sumber: Bola.net

Saksikan video pilihan di bawah ini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya