SM Entertainment Mengenang Setahun Kepergian Jonghyun SHINee

Jonghyun SHINee membuat dunia berduka saat ia meninggal pada 18 Desember 2018.

oleh Liputan6.com diperbarui 18 Des 2018, 11:20 WIB
Jonghyun SHINee (CHOI Hyuk/pool/AFP)

Liputan6.com, Gangnam - Setahun telah berlalu setelah Jonghyun SHINee pergi untuk selamanya. Walau begitu sosok Jonghyun SHINee yang penuh bakat dan baik hati masih dikenang oleh penggemar serta orang-orang yang dulu dekat dengannya.

Jonghyun SHINee membuat dunia berduka saat ia meninggal pada 18 Desember 2018. Vokalis utama SHINee yang juga penyanyi solo itu menghembuskan nafas terakhir setelah tak mampu bertahan dari keracunan karbon monoksida yang dihirupnya untuk menghadiri hidup.

Member SHINee, Key, memposting sebuah video di akun Instagram-nya. Video itu diambil kala Key tengah berada di sebuah latihan untuk konser SHINee. Jauh di belakangnya ada Jonghyun dan Taemin yang tengah istirahat. 

Jonghyun tampak melihat ke arah kamera dan senyum-senyum. 

 


Fans Senang

Kabarnya comeback ini sekaligus untuk merayakan ulang tahun SHINee yang ke-10. Tak hanya comeback, mereka juga akan menggelar fanmeet pada 27 Mei 2018 di Hwajeong Gymnasium. (Foto: Soompi.com)

Video tanpa caption yang diunggah Key ini membuat fans senang bisa melihat senyum Jonghyun lagi. Walaupun tetap sedih karena tak akan bisa lagi melihat indahnya senyum di wajah pelantun lagu "Lonely" itu.

Senin (17/12/2018), Shiny Foundation, yayasan yang didirikan oleh keluarga Jonghyun untuk membantu anak muda yang butuh bantuan di bidang seni, mengadakan 1st Shiny Arts Festivals dengan tema 'The Stories You Left Behind, The Stories We Will Continue to Write (cerita yang kamu tinggalkan, cerita yang kami lanjutkan) di SMTOWN Coex Artium. 

 


Taeyeon dan Yoona Hadir

"Halo kami berterima kasih kepada semua penggemar yang sudah mengunjungi untuk menghargai Jonghyun selama ini. Kami tak akan melupakan kebaikan kalian yang sudah meluangkan waktunya," tulis juru bicara SM Entertainment. (Foto: Twitter.com/SHINee)

Seperti dilansir dari Allkpop, sederet sahabat Jonghyun pun datang di acara tersebut. Tiga member SHINee (kecuali Onew yang sedang wajib militer), Taeyeon dan Yoona dari Girls Generation, serta Yeri Red Velvet hadir di acara festival untuk Jonghyun ini.

SM Entertainment juga mengunggah sebuah video untuk mengenang sosok Jonghyun yang berbakat. Video berisi foto-foto dari mendiang ini pun diakhiri dengan tulisan, 'Jonghyun. Kami mengenangmu. Kami akan mencintaimu selamanya. Dari keluarga SMTOWN'. (Kapanlagi.com/ Rahmi Safitri)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya