PSG Takkan Perpanjang Kontrak Adrien Rabiot

Adrien Rabiot tak akan menandatangani kontrak baru dengan PSG.

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 19 Des 2018, 09:50 WIB
Adrien Rabiot. (AFP/Franck Fife)

Jakarta Paris Saint Germain (PSG) berpeluang menjual Adrien Rabiot pada Januari 2019. Ini setelah Direktur olahraga PSG Antero Henrique, memastikan kalau Rabiot tak akan menandatangani kontrak baru. 

"Klub telah memutuskan untuk menghentikan diskusi dengan Rabiot. Kami tak kunjung mencapai kata sepakat," ujar Henrique.

"Sang pemain juga mengatakan kalau ia tak akan menandatangani kontrak baru dengan PSG. Ia menegaskan ingin meninggalkan klub ketika kontraknya berakhir."

"Rabiot tentu sudah memahami konsekuensi yang ia ambil. Ia akan terus berada di bangku pemain cadangan," ungkap Henrique.

Kontrak Rabiot bersama PSG aka berakhir pada Juni 2019. PSG berupaya menambah durasi kontrak Rabiot, namun sang pemain bersikap resisten.

Saat ini, Rabiot masuk dalam daftar incaran Juventus, Liverpool dan Barcelona. Kondisi Rabiot di PSG membuat tiga klub tersebut memiliki peluang untuk menebus sang pemain pada Januari 2019.

Liverpool disebut sudah menyiapkan tawaran untuk menebus Rabiot dari PSG. Jurgen Klopp membutuhkan gelandang baru untuk alternatif Naby Keita dan Fabinho.

Sumber: bola.com

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya