Herman Seventeen Jadi Korban Tsunami Anyer, Istri Masih Terpukul

Gitaris Seventeen, Herman Sikumbang, menjadi salah satu korban tewas akibat tsunami Anyer.

oleh Liputan6.com diperbarui 24 Des 2018, 10:00 WIB
Herman Seventeen. (Instagram.com/hermanseventeen)

Liputan6.com, Jakarta - Personel Seventeen menjadi korban tsunami Anyer yang terjadi pada Sabtu (22/12/2018) malam. Selain Bani Seventeen, sang gitaris Herman Sikumbang pun menjadi salah satu korban tewas akibat tsunami Anyer.

Hal itu pun membuat istri Herman Seventeen, Uli, begitu terpukul. Hal itu diungkapkan sang manajer, Tanti, saat memberi keterangan perihal tsunami Anyer di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (23/12/2018).

"Baru dapat kabar dari manajemen sudah ditemukan (jenazah Herman). Dan kita sudah ada permohonan dari keluarga untuk disemayamkan di Ternate. Jadi dari Tanjung Lesung mungkin dimandikan di rumah sakit sana, langsung disemayamkan di sini dulu. Dibawa ke sini sudah dalam kondisi bersih," ujar Tanti mewakili Uli di tempat yang sama.

 

Simak juga video berikut ini:


Pemakaman

Herman Sikumbang (Liputan6.com/Helmi Affandi)

Usai tiba di Jakarta, rencananya jenazah Herman Seventeen akan lebih dulu disemayamkan di rumah duka. Setelah itu, barulah jenazah Herman langsung diterbangkan ke Ternate untuk dimakamkan. 


Terpukul

(instagram/hermanseventeen)

Sementara itu, kondisi istri Herman Seventeen masih begitu terpukul. "Keadaan Uli sekarang masih shock tapi sudah (tenang). Sekarang lagi mengaji, sembahyang sama anak-anaknya. Dan sekarang mau ada pengajian sebentar lagi," pungkas Tanti. (Rezka Aulia/Kapanlagi.com)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya