Sarri Akui Chelsea Perlu Jual Pemain

Chelsea sekarang memiliki 28 pemain, jumlah 25 pemain menurut Sarri paling ideal.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 26 Des 2018, 10:15 WIB
Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri, berniat jual pemain. (AP/Thanassis Stavrakis)

Liputan6.com, London - Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri, mengaku perlu menjual pemain pada bursa transfer musim dingin Januari mendatang. Sarri menilai timnya kelebihan pemain.

Periode Desember memang sangat sibuk bagi klub-klub Liga Inggris, tak terkecuali Chelsea. Namun, jumlah pemain banyak tak membuat Sarri merasa tenang.

"Saya pikir saat ini kami memiliki terlalu banyak pemain," kata Sarri, seperti dilansir Tribal Football.

"Kami memiliki 28 pemain dan tidak mungkin untuk menggunakan semuanya. Saya pikir 25 adalah angka yang tepat," terang mantan pelatih Napoli ini.

Selain itu, Sarri juga mengisyaratkan akan melepas pemain di lini tengah Chelsea. Namun, pelatih asal Italia itu enggan menyebut siapa pemain yang harus angkat kaki dari Stamford Bridge.


Banyak Gelandang

Para pemain Chelsea merayakan gol. (AP Photo/Tim Ireland)

"Kami memiliki banyak gelandang ofensif dan kami hanya memiliki Kante sebagai gelandang bertahan," tutur Sarri.

"Tidak mudah untuk memiliki keseimbangan yang tepat di lini tengah kami," jelas pelatih berusia 59 tahun ini.


Posisi Keempat

Chelsea sekarang menduduki peringkat keempat klasemen sementara Liga Inggris. The Blues mengumpulkan 37 poin dari 18 pertandingan.

Saksikan video menarik di bawah ini

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya