Degradasi, Sriwijaya FC Pasrah Terancam Eksodus Pemain Bintang

Sriwijaya FC akan bermain di Liga 2 musim depan

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 06 Jan 2019, 19:45 WIB
Pemain Sriwijaya FC merayakan gol yang dicetak oleh Esteban Vizcarra ke gawang PSMS Medan pada perebutan tempat ketiga Piala Presiden di SUGBK, Jakarta, Sabtu (17/2/2018). PSMS kalah 0-4 dari Sriwijaya. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

 

Palembang - Sriwijaya FC mengaku siap jika eksodus pemain bintang terjadi tahun ini. Laskar Wong Kito mengaku pasrah dengan kondisi yang ada.

Setelah terjun ke kasta kedua, Sriwijaya FC memang berpotensi ditinggalkan pemain, terutama asing dan naturalisasi. Bahkan, sebelum degradasi, Sriwijaya juga sudah ditinggal pemain pilar, seperti Makan Konate dan Hamka Hamzah.

"Intinya pemain-pemain mau bertahan, tentu kami menerima. Namun, kalau tidak ya kami tidak memiliki hak untuk melarang. Kami tidak bisa melarang mereka untuk pindah," ujar Direktur Sriwijaya FC, Muddai Madang seperti dilansir situs resmi Liga 1.

Sejumlah pemain Sriwijaya FC memang tengah dikabarkan merapat dengan klub Liga 1 lainnya. Zulfiandi sudah merapat ke Madura United. Esteban Vizcarra pun dikabarkan merapat ke Persib Bandung.

Muddai Madang pun kini tengah memikirkan bagaimana rencana tim yang harus mengarungi Liga 2 pada musim depan. [Sriwijaya FC](3852781/ "") yang terdegradasi dari Liga 1 bersama PSMS Medan dan Mitra Kukar harus bisa menata klub lagi demi bisa secepatnya kembali ke Liga 1.

Sumber: Bola.com

Saksikan video pilihan di bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya