Persiapkan Hal Ini dari Sekarang agar Masa Pensiun Lebih Sejahtera

Pikirkan mulai dari sekarang bagaimana dan di mana kamu akan tinggal nanti di masa pensiun.

oleh Asnida Riani diperbarui 14 Jan 2019, 05:00 WIB
Pikirkan mulai dari sekarang bagaimana dan di mana kamu akan tinggal nanti di masa pensiun. (dok. Pixabay/Esther Novita Inochi)

Liputan6.com, Jakarta - Bukan hanya bekerja, saat pensiun pun sangat penting untuk dipersiapkan sedini mungkin. Sebab, pensiun bukan hanya soal memiliki uang yang cukup untuk bertahan hidup, tapi juga bagaimana untuk hidup sejahtera di masa tua.

Maka dari itu, perlu memikirkan dengan matang mengenai bagaimana dan di mana kita tinggal di masa pensiun kita nantinya dikutip dari laman berita Korea Selatan The Chosun Ilbo (chosun.com).

Hidup sehat adalah salah satunya. Bila sekarang Anda sudah mulai melatih diri untuk hidup sehat, bukan tidak mungkin di masa tua anda juga akan tetap sehat. Karena itu, jagalah tubuh Anda agar tetap sehat dimulai dari sekarang.

Uang juga perlu dipikirkan dalam hal ini, karena itu cek dan perkirakan secara berkala apakah tabungan anda bisa untuk mencukupi hari pensiun Anda. Bila tidak, harus membuat rencana menabung uang. Gunakan cara menabung 10 persen dari penghasilan per bulannya.

Kegiatan yang harus dilakukan saat pensiun nanti juga harus dipikirkan, daripada memikirkannya saat masa pensiun sudah dekat. Tak jarang orang mengambil keputusan yang salah karena masa pensiun sudah mepet.

Anda bisa mengisinya dengan kegiatan bermanfaat, seperti menjalani hobi atau bersosialisasi dengan teman-teman Anda. Atau juga bisa mencari pekerjaan yang bisa dilakukan usai pensiun.

Terakhir, putuskan juga di mana Anda ingin tinggal nantinya saat pensiun. Tak salah bila Anda memutuskan untuk berpergian atau pindah rumah ke pinggiran kota.

Anda juga pastinya butuh waktu untuk beradaptasi dengan lingkungan dan jaringan baru. Pertimbangkan juga akses ke rumah sakit, itu yang paling penting mengingat kita tidak tahu apa yang bakal menimpa kita di hari tua nanti. (Esther Novita Inochi)

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya