Ini Bocoran Kamera, Desain, dan Aksesoris Galaxy S10?

Bocoran informasi tentang Galaxy S10 terus bermunculan di ranah internet. Smartphone ini diprediksi akan diumumkan pada Februari 2019.

oleh Andina Librianty diperbarui 16 Jan 2019, 13:00 WIB
Peluncuran Samsung Galaxy A9 dan A7 di 4x Fun, Kuala Lumpur, Malaysia. Liputan6.com/Jeko Iqbal Reza

Liputan6.com, Jakarta - Bocoran informasi tentang Galaxy S10 terus bermunculan di ranah internet. Smartphone ini diprediksi akan diumumkan pada Februari 2019.

Dilansir Phone Arena, Rabu (16/1/2019), berdasarkan sejumlah laporan yang beredar sebelumnya, Galaxy S10 akan memiliki kualitas kamera yang lebih baik dibandingkan Galaxy S9.

Smartphone ini akan memiliki autofocus dan optical image stabilization (OIS), dua fitur yang dinilai akan meningkatkan kualitas pengambilan video 4K.

Selain itu, kamera utamanya akan bisa merekam video Super Slow-Mo. Kamera Galaxy S10 pun akan dilengkapi fitur Bright Night, yang disebut akan menigkatkan kemampuan fotografi di kondisi minim cahaya, dan Stage Lighting untuk mode portrait.

Kamera utama Galaxy S10 akan didampangi oleh kamera wide-angle 16MP. Namun untuk kamera ini, dilaporkan tidak ada dukungan autofocus atau OIS.

Varian Galaxy S10+ akan memiliki tiga kamera belakang. Spesifikasi kamera ketiganya adalah sensor 13MP dengan lensa telephoto. Nah, kamera inilah yang akan memiliki fitur autofocus dan OIS.

Beralih dari fotografi, desain seri Galaxy S10 memiliki bezel tipis di semua sisinya. Samsung dilaporkan membuat beberapa perubahan untuk bingkai smartphone.

Menurut laporan, seri Galaxy S10 dibalut dengan desain glossy.

Lebih lanjut, Samsung disebut sedang menyiapkan versi terbaru earbud AKG untuk Galaxy S10. Sejauh ini belum ada informasi tentang spesifikasinya, tapi pilihan warna dan logonya telah berubah.

Aksesoris lain yang akan ada di dalam kotak Galayx S10 adalah fast charger.


Galaxy S10 Tak Akan Diumumkan di MWC 2019

Pengunjung booth Samsung di MWC 2018 melihat-lihat ekosistem Smart Home. (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Samsung tidak akan mengumumkan seri flagship terbarunya, Galaxy S10, di Mobile World Congress (MWC) 2019 di Barcelona, Spanyol.

Pengumuman seri smartphone terbaru itu justru akan digelar satu pekan sebelum MWC di San Francisco, Amerika Serikat (AS).

Dilansir Phone Arena, media Korea Selatan, Korean Herald, mengutip informasi dari sejumlah sumber yang mengatakan bahwa Samsung akan menggelar acara "Unpacked" untuk Galaxy S10 di Negeri Paman Sam. Padahal, pendahulunya yakni Galaxy S9 diumumkan di MWC 2018.

Jika merujuk pada MWC 2019 yang akan mulai digelar pada 25 Februari 2019, maka Galaxy S10 kemungkinan akan diumumkan lebih awal.

Menurut sumber, Samsung pada awalnya berencana mengumumkan Galaxy S10 di MWC. Namun perusahaan mengubah rencananya agar tidak bentrok dengan acara pengumuman smartphone lipat Huawei yang akan diumumkan di MWC 2019.

Kehadiran smartphone lipat Huawei ini kemungkinan akan mendapatkan perhatian besar dalam acara tersebut.

Mengenai smartphone lipat, Samsung juga sedang menyiapkan produk serupa. Smartphone lipat Samsung ini dilaporkan akan dirilis pada semester I 2019, tapi belum ada konfirmasi tentang tanggal kehadirannya.


Samsung Sebar Undangan Galaxy S10

Samsung Galaxy Note 9 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W).

Samsung akhirnya mengungkap tanggal pengumuman smartphone flagship terbaru mereka, yakni Galaxy S10. Berdasarkan undangan yang beredar di internet, peluncuran Galaxy S10 itu dijadwalkan berlangsung pada 20 Februari 2019 (waktu setempat) di Auditorium Bill Graham Civic di San Francisco, Amerika Serikat (AS).

Dilansir The Wall Street Journal, Samsung akan memamerkan smartphone layar lipat versi "konsumen" dan tiga varian Galaxy S10.

Adapun sejauh ini pihak Samsung tidak memberikan banyak informasi tentang smartphone tersebut. Galaxy S10 akan menjadi flagship terbaru Samsung pada awal tahun ini.

(Din/Jek)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya