Liputan6.com, Jakarta - HMD Global sudah merilis pembaruan Android 9.0 Pie untuk smartphone Nokia sejak tahun lalu.
Namun, tak semua model bisa merasakan pengalaman memakai sistem operasi Android paling anyar tersebut.
Baca Juga
Advertisement
Oleh sebab itu, HMD Global berencana untuk menggeber pembaruan Android Pie untuk seluruh smartphone Nokia.
Perusahaan asal Finlandia ini juga sudah menyiapkan jadwal rilis sistem operasi tersebut.
Dikutip dari Android Authority, Kamis (24/1/2019), Nokia 5 dan Nokia 3.1 Plus dapat merasakan manisnya Android Pie dalam beberapa hari ke depan.
Menurut perkiraan, pembaruan akan menyambangi dua smartphone itu pada akhir pekan ini.
Sementara Nokia 6, menurut CPO HMD Global Juho Sarvikas, dijadwalkan akan mendapatkan Android Pie dalam satu hingga dua minggu mendatang.
Menurut Sarvikas, perusahaan masih memoles fitur Dolby Atmos sebelum rilis.
Menyusul tiga smartphone itu, ada Nokia 1 dan Nokia 3 sebagai model terakhir yang mendapat pembaruan ke Android Pie.
Berdasarkan jadwal yang disiapkan, keduanya akan mendapatkan pembaruan pada awal kuartal kedua 2019.
Sayang, HMD Global tidak mengungkap lebih lanjut mengenai rencana peluncuran untuk model lain. Namun dengan pola saat ini, besar kemungkinan seluruh smartphone Nokia dapat merasakan pembaruan pada pertengahan 2019.
Sekadar informasi, komitmen HMD Global untuk melakukan pembaruan Android terkini ke seluruh perangkatnya harus diakui menjadi nilai lebih. Terlebih, perusahaan menjanjikan pembaruan hingga dua tahun.
Nokia 8.1 Punya Lubang untuk Kamera Depan?
Informasi baru tentang smartphone HMD Global (HMD) kembali muncul. Kali ini, beredar bocoran tentang desain Nokia 8.1 Plus.
Dilansir GSM Arena, berdasarkan gambar yang beredar tersebut, Nokia 8.1 Plus memiliki lubang di sisi kiri atas yang merupakan letak kamera depan. Namun, tidak ada keterangan soal spesifikasi kamera ini.
Kemudian di bagian belakang, terdapat dua kamera dengan optik Zeiss. Tidak ada lima kamera belakang seperti yang disebut akan dimiliki oleh Nokia 9.
Nokia 8.1 Plus juga memiliki sensor sidik jari di bodi bagian belakang. Letak sensor sidik jari ini berada di bawah flash kamera belakang.
Lebih lanjut, kendati mengusung nama "Plus", tetapi ukuran layarnya tidak jauh berbeda dibandingkan Nokia 8.1.
Smartphone ini memiliki layar berukuran 6,22 inci, sedangkan Nokia 8.1 berukuran 6,18 inci.
Advertisement
Gambar Casing Beredar, Nokia 9 Punya 5 Kamera?
Nokia 8,1 Plus bukan satu-satunya smartphone yang sedang disiapkan HMD. Salah satu produk lainnya adalah Nokia 9.
Sejumlah gambar casing Nokia 9 sempat meramaikan ranah internet beberapa waktu lalu.
Berdasarkan gambar tersebut, casing Nokia 9 tampak memiliki tujuh lubang di bagian belakang. Lima diperuntukkan bagi kamera, satu flash, dan satu lagi untuk sensor optik.
Kemudian, di atas ketujuh lubang tersebut terdapat satu lubang lagi. Namun, belum diketahui fungsinya.
Selain itu, smartphone yang diprediksi akan menyandang branding "PureView" ini juga tampak memiliki headphone jack 2,5mm.
Sayangnya, sejauh ini belum ada konfirmasi dari HMD tentang jadwal pengumuman Nokia 9 PureView.
Untuk spesifikasinya, antara lain memiliki prosesor Snapdragon 845, RAM 8GB, dan layar QHD 5,9 inci dengan rasio aspek 18:9, serta dilengkapi fitur pemindai sidik jari di dalam layar.
(Dam/Jek)
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: