Liputan6.com, Jakarta Pelatih Napoli, Carlo Ancelotti, mengumumkan Allan Marques Loureiro akan tetap tinggal di Napoli. Ancelotti menyatakan ini setelah muncul ketertarikan Paris Saint-Germain (PSG) pada pemain itu.
Ancelotti mengakui Allan memang ingin pindah ke Prancis. Tapi, klub menolak tawaran itu.
Baca Juga
Advertisement
Namun, Napoli tak membawa pemain asal Brasil itu, untuk menghadapi pertarungan Serie A melawan AC Milan malam nanti. Situasi ini seperti menunjukkan klub akan melepas Allan.
Menurut Tuttosport, negosiasi antara Napoli dan PSG sampai saat ini masih berlanjut. Napoli akan membebaskannya dengan tawaran seharga 100 juta euro.
Termasuk Gaji
Proposal yang diajukan PSG itu, termasuk gaji senilai 8 juta euro per tahun plus bonus.
Namun, menurut surat kabar Il Mattino, biaya transfer yang ditawarkan adalah 65 juta euro, sehingga jauh dari harga yang diminta.
Advertisement
Gelandang Tangguh
Sebenarnya, minat PSG terhadap Allan sudah berlangsung lama. Negosiasi bahkan disinyalir terjadi sejak sebelum bursa musim dingin dibuka.
Mereka terpikat dengan kemampuan Allan yang dikenal sebagai gelandang tangguh Napoli.