Liputan6.com, Manchester - Paul Ince punya prediksi soal masa depan Ole Gunnar Solskjaer di MU. Eks pemain Setan Merah itu menilai Solskjaer akan menjadi manajer permanen MU jika meraih tiket Liga Champions.
Solskjaer mampu menunjukkan kinerja baik sejak menggantikan Jose Mourinho akhir tahun lalu. Ia mampu membawa MU meraih delapan kemenangan secara beruntun di semua kompetisi.
Baca Juga
Advertisement
Bahkan dia diantara lawan MU adalah klub berat yakni Tottenham dan Arsenal. Lawan terakhir ditaklukkan MU di babak keempat Piala FA akhir pekan kemarin.
"Solskjaer datang dan menghilangkan mendung di MU. Para pemain bermain dengan penuh kebebasan," kata Ince seperti dilansir Manchester Evening News.
"MU kini bermain dengan menyerang, progresif, dan juga menghibur. Hal yang tidak didapat MU dalam beberapa waktu terakhir," kata Ince.
Belum Cukup
Namun perubahan yang dilakukan Solskjaer ternyata dinilai Ince belum cukup. Apalagi MU masih tertahan di luar empat besar klasemen Liga Inggris.
"Solskjaer harus terus bekerja, meraih tiket Liga Champions atau bahkan memenangkan Liga Champions. Barulah dia bisa bertanya soal masa depannya dengan CEO MU, Ed Woodward," kata Ince.
"Melatih MU adalah pekerjaan berat dan harus benar-benar orang yang tepat. Jika Solskjaer mampu meraih tiket Liga Champions atau sebuah trofi maka MU akan mudah memberinya kontrak semusim."
Advertisement
Jadwal
Rabu, 30 Januari 2019
02.45 WIB, Arsenal vs Cardiff
02.45 WIB, Fulham vs Brighton
02.45 WIB, Huddersfield vs Everton
02.45 WIB, Wolves vs West Ham
03.00 WIB Man United vs Burnley
03.00 WIB Newcastle vs Man City
Kamis, 31 Januari 2019
02:45 WIB, Bournemouth vs Chelsea
02:45 WIB, Southampton vs Crystal
03:00 WIB, Liverpool vs Leicester
03.00 WIB, Tottenham vs Watford
Saksikan video pilihan di bawah ini: