Liputan6.com, Milan - AC Milan telah sukses mendatangkan penyerang muda asal Polandia, Krzysztof Piatek dari Genoa. Penyerang 23 tahun tersebut diboyong I Rossoneri untuk menggantikan posisi yang ditinggalkan Gonzalo Higuain yang memilih hijrah ke Chelsea.
Kepindahan Piatek ke AC Milan juga diikuti sang kekasih, Paulina Procyk. Tidak hanya menyemangati sang kekasih dari pinggir lapangan, ternyata Paulina juga meniti karier di bidang hukum.
Wanita kelahiran 27 tahun silam ini, sempat bersekolah di Universitas Wroclaw dan setelah lulus sekarang telah menjadi seorang pengacara yang terlatih.
Baca Juga
Advertisement
Bukan hanya urusan akademik, Pulina juga penggila fashion. Ia kerap membagikan foto-foto dengan gaya fashion yang berkelas di akun Intagram pribadinya dan dibagikan ke 31 ribu pengikutnya.
Bila dilihat di akun Intagram-nya, Puilina jarang berpose memakai bikini, tapi ia lebih sering mengenakan busana-busana yang modis.
Paulina sendiri memuji keputusan sang kekasih pindah dari Genoa ke AC Milan. Klub asal kota Milan itu memang menjadi tim Impian Pitaek sejak lama. Secara khusus, Paulina sempat mengungkapan rasa bangganya kepada Piatek melalui unggahan di Instagramdisertai gambar sang kekasih saat diperkenalkan AC Milan kepada publik.
"Aku bangga padamu karena kamu telah bekerja keras untuk meningkatkan dirimu hari demi hari. Sekarang, mimpimu jadi kenyataan," tulis Paulina dalam akun Instagram pribadinya.
Jatuh Hati kepada Italia
Seiring kepindahan sang kekasih dari Polandia, Paulina pun setia mengikuti kemanapun Piatek pergi. Tinggal di Italia selama sang kekasih berkarier, Paulina telah jatuh hati kepada Negeri Pizza tersebut.
Sebelum pindah ke AC Milan, Piatek tampil dengan performa terbaiknya saat membela Genoa. Ia bahkan sempat menjadi pencetak gol terbanyak sementara mengalahkan Cristiano Ronaldo. Bersama Genoa ia berhasil mencetak 13 gol dari 19 penampilannya. Diharapkan Piatek dapat menjadi juru gedor baru bagi AC Milan.
Advertisement