Untaian Kalimat Manis Celine Dion bagi Sang Putra yang Berulang Tahun ke-18

Celine berjanji akan terus mendampingi putranya dan memberikan cinta tanpa syarat pada sang putra.

oleh Dinny Mutiah diperbarui 30 Jan 2019, 12:45 WIB
Celine Dion dan putranya. (dok. Instagram @celinedion/@denisetruscello/Dinny Mutiah)

Liputan6.com, Jakarta - Anak sulung Celine Dion baru saja berulang tahun. René-Charles Angelil tepat berusia 18 tahun pada 25 Januari 2019 lalu. Sang ibu pun mengunggah rangkaian kalimat manis untuk menandai pertambahan usia sang putra. Kalimat-kalimat itu diunggahnya melalui akun Instagram pribadinya, @celinedion.

Dengan mengunggah foto memeluk sang putra dari belakang, Celine menyampaikan selamat ulang tahun pada Rene. Ia menyebut, lelaki kelahiran Florida, AS, itu sudah jadi seorang lelaki dewasa dan ia bangga karenanya.

"Aku tak terlalu mengingat tahun ke-18 usiaku. Aku harap kamu menikmati seluruh momen dan kemungkinan yang kehidupan berikan padamu," tulis Celine Dion di ketarangan foto unggahan yang dimaksud.

Seperti ibu pada umumnya, ia pun menyelipkan rangkaian doa. Celine berharap Rene bisa mewujudkan mimpinya karena ia bersemangat, pintar, dan berbakat. "Aku yakin kamu akan membuat keputusan yang tepat," tulisnya lagi.

Tak lupa, Celine mengingatkan sang anak bahwa ayahnya, Rene Angelil, akan terus mengawal dan membantunya memutuskan pilihan yang benar. Sementara, Celine berjanji akan terus mendampingi putranya dan memberikan cinta tanpa syarat.

"Selamat menikmati usia 18 tahun. Kehidupan sama indahnya sepertimu. Semoga kebahagiaa nmu sebesar cinta dan bangganya aku padamu. Selamat ulang tahun anak lelakiku! Aku cinta padamu," pungkas Celine.

Penyanyi asal Kanada itu baru-baru ini menarik perhatian setelah menggandeng seorang lelaki muda saat menghadiri Paris Fashion Week 2019. Lelaki itu diketahui merupakan seorang penari latar bernama Pepe Munoz (34).

Belakangan, dilansir laman news.com.au, Rabu (30/1/2019), Celine Dion menyatakan lelaki yang terpaut usia 16 tahun dengannya itu hanyalah seorang sahabat. Karena itu, ia tak sungkan bergandengan tangan maupun memeluknya di depan publik.

Saksikan video pilihan berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya