Asyik Main Kuda-kudaan Saat Guru Mengajar, Aksi Siswa Ini Viral

Beredar sebuah video yang menunjukkan ulah sejumlah siswa yang asyik bermain kuda-kudaan saat guru sedang serius mengajar.

oleh Liputan6.com diperbarui 01 Feb 2019, 15:00 WIB
(lambe_turah/instagram.com)

Liputan6.com, Jakarta - Publik, khususnya para pengguna jejaring sosial, tengah diramaikan dengan beredarnya sebuah video yang menunjukkan ulah sejumlah siswa yang asyik bermain kuda-kudaan saat guru sedang serius mengajar.

Dalam video yang diunggah akun Instagram @lambe_turah, tampak dua siswa menaiki kursi kayu sambil bertingkah bak naik kuda. Tak lama seorang siswa lainnya ikut bergabung, padahal ada guru yang tengah menjelaskan materi pelajaran di depan kelas. Namun, sebelum video diakhiri, terlihat guru dalam video itu berusaha memarahi atau menegur aksi tak terpuji muridnya tersebut.

Ulah ketiga siswa itu pun diam-diam diabadikan siswa lainnya. Menurut akun itu, aksi tersebut terjadi di sebuah salah satu SMK di Ngawi, Jawa Timur.

"Lagi dan lagi kejadian di dunia pendidikan yess. Guru lg serius nerangain pelajaran Murid malah maen kuda2an. Kasihan ortu elu tong Nyekolahin elu biar pinter Malah elu sia2in. Menurut narsum kejadian di salah satu smk di ngawi jawa timur," tulis keterangan dalam unggahan tersebut.


Respons Warganet

(lambe_turah/instagram.com)

Tak disangka, video singkat tersebut beredar hingga menjadi perbincangan viral di jejaring sosial. Banyak dari warganet merasa geram dengan ulah siswa tersebut. Mereka sangat menyayangkan aksi konyol siswa-siswa tersebut saat kegiatan belajar mengajar tengah berlangsung.

"Ya ampun jaman aku dlu Sekolah tu gak ada yg kayak jama sekarang. gak ada sopan santunnya sama ssekali," kata akun @sweetseventeen__.

"Kids jaman now, waktu ak dl kok ga ada yg spt itu ya, msh hormat dan respect sm guru2," tulis akun @wijya_11.

"Ciri2 anak yg gk punya masa depan, setelah tua lo baru nyesel tong," sahut akun @setya_kurniati.

Aksi main-main tersebut tentu tidak dianjurkan saat belajar mengajar tengah berlangsung. Jangan ditiru ya. 

Reporter:

Muhammad Bimo Aprilianto

Sumber: Brilio.net

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya