Solskjaer Puji Koneksi Maut Pogba dan Rashford di MU

Solskjaer menilai Pogba dan Rashford sudah memahami antara satu dengan yang lainnya.

oleh Liputan6.com diperbarui 04 Feb 2019, 14:25 WIB
Striker Manchester United, Marcus Rashford berebut bola dengan pemain Leicester City Nampalys Mendy saat bertanding pada Premier League di King Power Stadium, Leicester, Inggris, Minggu (3/2). MU menang 1-0. (Ben STANSALL/AFP)

Liputan6.com, Manchester - Koneksi maut antara Paul Pogba dan Marcus Rashford di MU kembali berbuah manis. Hanya dengan sekali sentuh, koneksi Pogba dan Rashford sukses berbuah gol.

MU sukses meraih tiga poin di pertandingan pekan ke 25 Liga Inggris. Berhadapan dengan Leicester City, Setan Merah mampu pulang dengan tiga poin setelah menumbangkan tuan rumah dengan skor 1-0.

Gol kemenangan MU itu diciptakan Marcus Rashford di menit ke sembilan. Menerima umpan terukur dari Paul Pogba, sang striker tidak kesulitan menaklukkan Kasper Schmeichel.

Kombinasi antara kedua pemain pun menuai pujian dari manajer MU, Ole Gunnar Solskjaer. Dia mengaku kedua pemain terus menunjukkan kombinasi yang bagus, salah satunya saat MU melawan Leicester City lalu.

"Paul dan Marcus semakin memahami permainan mereka masing-masing," kata Solskjaer kepada MUTV.

 

 


Gol Yang Indah

Striker Manchester United, Marcus Rashford mencetak gol ke gawang Leicester City saat bertanding pada Premier League di King Power Stadium, Leicester, Inggris, Minggu (3/2). Gol tunggal Rashford bawa MU taklukkan Leicester. (Ben STANSALL/AFP)

Solskjaer sendiri mengaku sangat terkesan atas gol yang diciptakan Rashford ke gawang Leicester City tadi malam.

Solskjaer menilai proses penciptaan gol itu sangat bagus sehingga timnya bisa mengamankan kemenangan di King Power Stadium.

"Mereka sudah memahami kekuatan dan kualitas mereka satu sama lain sehingga mereka tahu kualitas rekan mereka. Gol itu adalah gol yang sangat indah, berawal dari umpan yang cantik dan diselesaikan dengan bagus juga."


Sedikit Kecewa

Namun Solskjaer sendiri mengaku sedikit kecewa dengan gol Rashford tersebut.

Ia menyebut sudah pernah memberikan instruksi kepada Rashford ketika ia menghadapi situasi seperti tadi, namun ia menilai Rashford tidak melaksanakan instruksinya dengan baik.

"Sebelumnya saya pernah bilang kepadanya [Rashford] agar menendang bola melewati kaki Schmeichel, karena kaki si kiper terbuka. Namun Marcus melakukan penyelesaian akhir yang bagus, sehingga saya tidak bisa komplain bukan?" tandasnya.

Berkat kemenangan ini, Manchester United menempati peringkat 5 klasemen sementara EPL, menggeser Arsenal yang tumbang dari Manchester City tadi malam.

Sumber: Bola.net

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya