Liputan6.com, Manchester - Mantan pemain Manchester United (MU), Jordi Cruyff, menilai Ole Gunnar Solskjaer adalah sosok yang berbeda dengan Jose Mourinho. Menurut Cruyff, Solskjaer selalu mengutamakan kepentingan timnya.
Solskjaer menggantikan Mourinho pada Desember lalu. Di bawah asuhannya, MU meraih sembilan kemenangan dan sekali seri dalam 10 laga.
Baca Juga
Advertisement
Ia juga berhasil membangkitkan nama-nama yang sering kena sindir di era Mourinho seperti Paul Pogba, Marcus Rashford, Anthony Martial dan Jesse Lingard.
"Yang paling penting adalah Ole tidak pernah mengutamakan egonya di atas kepentingan MU. Saya juga tidak terkejut dia jadi pelatih," kata Cruyff di Soccerway.
Paham DNA MU
"Ole pria yang stabil, setia pada klub, dan karakter semacam itu yang biasanya menjadi pelatih. Biasanya, pemain yang telah berada di MU memahami DNA mereka. Pep Guardiola berada di Barcelona B, datang ke tim utama, tahu apa yang diperlukan dan hasilnya jelas."
“Dalam kasus Ole, dia membiarkan para pemain bertanggung jawab. Dia mendamaikan keadaan. Dia tidak membuat konflik di media, mengatakan sesuatu untuk melihat apakah dia bisa memotivasi pemain dengan cara yang provokatif," Cruyff menambahkan.
Advertisement
Lawan Fulham
Pada laga berikutnya, MU akan tandang ke markas Fulham di Craven Cottage. Kemenangan jadi harga mati bagi Setan Merah.
Saksikan video pilihan di bawah ini: