Liputan6.com, Jakarta Kabar baik untuk kamu para pecinta Harry Potter! Sekarang, kamu sudah bisa merasakan bagaimana hidup di dunia sihir yang selama ini hanya kamu bisa lihat di Film Harry Potter.
Baca Juga
Advertisement
Apartemen yang dimiliki oleh Yue Gao ini terletak di Canongate Luxury Apartment, yang bertempat di Ibukota Skotlandia, tempat kelahiran J.K. Rowling, penulis dari Serial Harry Potter.
1. Kamar utama yang bertemakan warna merah dan kuning, warna khas kamar asrama Gryffindor.
Kamar Apartemen ini dilengkapi dengan kamar utama yang mengambil elemen desain dari kamar asrama Gryffindor. Dilengkapi dengan satu tempat tidur besar dengan 4 tiang kayu yang dihias dengan tirai berwarna kuning dan merah, sesuai warna khas dari Gryffindor.
Untuk melengkapi keunikannya, kamar ini dihiasi dengan hiasan atas dinding dengan ilusi dari lilin-lilin yang melayang, sesuai dengan daya tarik utama dari ruang makan besar Hogwarts.
2. Kamar lainnya yang bertemakan Kereta Ekspress Hogwarts
Tidak lupa, untuk ruangan kamar lainnya, merupakan kamar berisi dua tempat tidur. Kamar kedua ini didesain seperti gerbong kereta yang ada pada kereta express Hogwarts.
Dapur dan semua aksesorisnya yang bertemakan Harry Potter
3. Ruang keluarga yang berada di kamar ini didesain seperti ruang utama di Asrama Gryffindor.
Buku-buku lama, cermin besar berlapis emas, simbol dan ilusi-ilusi khas Harry Potter mengisi seluruh ruang apartemen. Bukan hanya Gryffindor saja, seluruh elemen asrama lain seperti Syltherin, Hufflepuff dan lainnya, semuanya dapat merasakan elemennya disini.
Untuk menginap satu sampai dua hari di apartemen ini, kamu harus mengeluarkan sekitar 150 Poundsterling atau sekitar 2,8 juta rupiah per malamnya. Fasilitas seperti Wifi dan juga TV Digital dapat kamu dapatkan.
Fakta yang menarik mengenai apartemen ini adalah, terdapat sebuah meja dan kaca antik yang betul-betul pernah menjadi milik Rowling. Bagaimana, sungguh menarik bukan apartemen unik ini?
Reporter:
Fira Shabrina Malia
Universitas Indonesia
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Advertisement