Liputan6.com, Jakarta Bagi Anda yang masih sabar menggunakan cara-cara alami untuk mengatasi jerawat bandel, sudahkah mencoba dengan menggunakan madu?
Ada banyak cara alami mengatasi jerawat bandel. Berikut daftarnya, seperti dilansir Today, Rabu (13/2/2019) bagian dua.
Advertisement
6. Quinoa
Satu lagi makanan super yang bagus untuk kulit. "Ketika digunakan sebagai exfoliator, quinoa dapat menjadi scrub yang lembut yang ramah terhadap lingkungan, tidak seperti mikroba polietilen yang terkandung dalam beberapa pembersih pengelupas," kata dokter David Lortscher, pendiri Curlogy.
7. Diet makanan
"Cobalah untuk menghindari gula dan susu. Jik mengonsumsi makanan itu dapat membuat jerawat lebih buruk," kata Abramowitz.
Madu
"Madu telah digunakan selama ribuan tahun untuk tujuan pengobatan karena aktivitas antibakteri," kata Lortscher.
Seperti madu manuka dan Medihoney, telah digunakan mengobati seperti bisul dan luka.
Meskipun madu murni cenderung tak masalah digunakan untuk kulit berjerawat namun beberapa jenis madu dapat mengandung spora bakteri yang sulit diprediksi efeknya. Pilihan terbaik, cari masker dengan madu manuka.
9. Cuka sari apel sebagai toner
Cuka sari apel disebut dapat menyembuhkan jerawat. Tapi berhati-hatilah saat menggunakannya.
"Asam cuka agak tidak bersahabat dengan bakteri dan mendorong pengelupasan ringan sehingga dapat membakar kulit sensitif," kata Lortscher.
Sebaliknya, encerkan cuka satu bagian menjadi empat bagian air sebelum digunakan. Dan pastikan untuk menguji campuran di tangan Andterlebih dahulu atau bagian dalam lengan Anda sebelum menggunakannya di wajah Anda untuk memastikan kulit Anda bisa mengatasinya.
10. Cahaya biru
Ini mungkin mengejutkan Anda, tetapi mengaplikasikan lampu tertentu pada kulit bisa sama efektifnya dengan mengoleskan lotion dan krim mewah.
"Cahaya biru berfungsi sebagai desinfektan dan membantu membunuh bakteri yang menyebabkan jerawat. Lampu merah membantu peradangan," kata Abramowitz. Untuk menuai manfaat di rumah, cobalah masker LED seperti Neutrogena Light Therapy Acne Mask.
Saksikan juga video menarik berikut
Advertisement