Liputan6.com, Jakarta Setiap wanita pasti mendambakan pria yang romantis, tetapi juga setia. Cara pria mencintai wanita dengan romantis tidak hanya dengan lewat seikat bunga mawar atau kata-kata gombal. Romantis menjadi daya tarik tersendiri dalam memilih pasangan.
Tak hanya untuk berkencan, mungkin ini jadi satu di antara beberapa pertimbangan dalam memilih pasangan hidup. Tapi tahukah kamu bahwa ada beberapa negara yang memiliki pria-pria romantis di dunia.
Baca Juga
Advertisement
Mens Health pernah melakukan survei terhadap lebih dari 1.000 perempuan usia 21 hingga 54 tahun dalam sebuah aplikasi. Salah satu survei itu dilakukan Opinion Research Corporation yang berbasis di Princeton, New Jersey.
Mereka lalu mengategorikan ciri-ciri pria idaman tersebut. Selain itu, mereka juga membuat pemeringkatan berdasar presentase karakter yang diidamkan perempuan. Dari hasil tersebut banyak pria-pria yang memenihi kategori dala survei berada di 12 negara di dunia.
Berikut 12 negara penghasil pria paling romantis di dunia yang telah Liputan6.com rangkum dari mens health, Minggu (17/02/2019).
Italia, Brasil dan Prancis
1. Italia “Roma”
Seperti dikutip dari The Talko, biasanya pria Italia merayu wanita dengan pembawaan mereka yang indah, makanan lezat, wine, kisah hidup dan bahasa yang sangat romantis. Jika menginginkan pria yang dapat memenuhi segala kebutuhan wanita, tidak ada yang lebih baik dari pria Italiano.
2. Brasil
Pria Brasil memiliki daya tarik romantis yang tidak ada duanya. Satu hal yang wanita sukai dari pria Brasil, adalah mereka yang tidak suka bertele-tele untuk urusan asmara. Kalau mereka melihat seorang wanita menarik, mereka akan mengatakannya secara langsung.
Pria Brasil tahu persis apa yang harus dikatakan untuk membuat wanita merasa istimewa dan seolah-olah dia adalah satu-satunya gadis yang ada.
3. Prancis
Orang-orang Prancis terkenal dengan sikapnya yang romantis dan mereka sangat mengerti tentang bahasa cinta. Selain itu orang Prancis juga suka membicarakan tentang cinta, dan membuat orang di dekatnya merasa sangat spesial. Selain itu mereka memiliki sebutan French Kiss di mana orang Prancis sangat pandai berciuman.
Advertisement
Irlandia, Vietnam, dan Inggris
4. Irlandia
Pria Irlandia sangat cerdik dalam hal berpakaian. Tampak sangat rapi dan tahu bagaimana harus bersikap untuk merayu orang tersayang. Dalam polling tahun 2015, pria Irlandia dinyatakan sebagai pria paling seksi di dunia. Mereka juga sangat mempesona dan romantis.
5. Vietnam
Jika berkencan dengan pria Vietnam, mereka memperlakukan wanita seperti seorang putri. Pria Vietnam juga bersikap sangat santun.
6. Inggris
Aksen British dikenal sebagai aksen paling seksi. Sopan santun para pria Inggris sering kali membuat orang kagum. Kesopanan dan sikap lembut tersebut yang membuat pria Inggris punya pesona tersendiri.
Australia, Norwegia dan Swiss
7. Australia
Tidak ada yang bisa mengabaikan keseksian pria Australia. Pria Australia biasanya tidak curang, mereka kemungkinan besar tidak akan pernah menipu.
Mereka juga akan melindungi wanita dari berbagai gangguan. Pria Australia suka bersenang-senang dan memiliki selera humor yang santai, banyak yang senang berada di dekat mereka.
8. Norwegia
Orang Norwegia suka menunjukkan kasih sayang di depan umum, seperti berpegangan tangan, berpelukan, dan berciuman. Pria Norwegia bisa menjadi pasangan yang fantastis selama komunikasi terjaga dan paham satu sama lain. Mereka lebih suka mengekspresikan cinta melalui tindakan non-verbal.
9. Swiss
Meskipun dikenal humoris, pria Swiss cenderung tetap formal dengan orang-orang yang baru saja mereka temui. Kabarnya, pria Swiss sangat santai dengan hal informal yang sensitif, mereka lebih suka meluangkan waktu untuk mengenal orang-orang sebelum yakin untuk membuka diri akan perasaan mereka. Artinya, pria Swiss akan bertahan untuk waktu yang lama saat menjalin hubungan.
Advertisement
Swedia, Kanada, dan Argentina
10. Swedia
Swedia adalah salah satu negara dengan warga paling menarik dan romantis di dunia. Keyakinan pria Swedia dalam kesetaraan gender membuat mereka sempurna untuk dijadikan pasangan.
Rahasia pria Swedia adalah kesediaannya untuk melakukan pekerjaan rumah tangga. Mereka dikenal sangat perhatian pada rumah dan keluarga. Sebuah studi mengungkapkan bahwa sikap pria Swedia menjadikan mereka suami potensial terbaik di dunia.
11. Kanada
Pria kanada umumnya tenang dan misterius. Orang Kanada senang menikmati alam bebas, selalu sopan dan ramah. Mereka juga percaya diri, namun rendah hati dan memiliki aksen yang menawan.
12. Argentina
Pria Argentina dikenal sangat bersungguh-sungguh dan romantis. Ungkapan romantisme pria Argentina dapat dilihat dari ciri khas mereka, tango, tarian paling sensual di dunia.
Pria Argentina benar-benar tahu bagaimana membuat seorang wanita merasa istimewa. Mereka bersedia membukakan pintu, membayar makan malam dan memanjakan telinga dengan pujian.