Liputan6.com, Jakarta - Tuntutan akan kesetaraan gender dalam hal kesempatan kerja dan karier telah membuat makin banyak wanita memilih bekerja. Alasan lain adalah guna menguatkan ekonomi keluarga.
Konsekuensi yang harus dihadapai oleh keluarga karier seperti ini adalah butuh peran pembantu rumah tangga khusus merawat anak. Pilihannya ada dua, menggunakan jasa babysitter atau daycare.
Baca Juga
Advertisement
Lalu, sebaiknya pilihan yang mana? Lebih untuk menggunakan jasa daycare atau babysitter?
Menjatuhkan pilihan yang sesuai keinginan dan kebutuhan memang tak mudah. Tapi bukan berarti sulit jika kita tahu apa yang dibutuhkan.
Nah, antara daycare dengan babysitter, manakah yang lebih menguntungkan untuk menitipkan sang buah hati? Simak ulasan berikut, seperti dikutip dari Cermati.com.
1. Tempat Penitipan Anak atau Daycare
Berikut hal-hal yang ada atau tersedia pada Daycare:
- Biaya daycare bervariatif, ada yang hanya ratusan ribu hingga beberapa juta per bulan tergantung fasilitas yang diberikan
- Ada kemungkinan biaya tambahan, seperti uang pendaftaran, bila terlambat menjemput, dan lainnya
- Biaya yang dibayarkan sudah termasuk biaya makan, sehingga tak perlu pusing memikirkan soal makan si kecil
- Disediakan berbagai macam mainan
- Dilengkapi dengan CCTV
- Ada yang bertanggung jawab atas perlakukan si kecil karena dikelola secara profesional
- Butuh biaya transportasi menuju daycare
Itulah hal-hal yang perlu diketahui dan dipertimbangkan bila memilih daycare buat si kecil. Sesuaikan dengan kondisi jam kerja Anda dan kebutuhan akan perawatan serta pengawasan di kecil.
2. Menggunakan Jasa Babysitter
Setelah mengetahui apa saja yang bisa diperoleh dari menitipkan anak di daycare, berikut hal-hal yang harus diketahui bila Anda memilih menggunakan jasa babysitter:
- Perlu menyiapkan gaji babysitter setiap bulan yang umumnya sekitar UMP bahkan lebih tergantung kualitas dan tempat yang menawarkan jasa babysitter
- Harus menyediakan tempat tinggal, makan, mungkin seragam (jika mengambil dari suatu lembaga penyalur babysitter), dan keperluan sehari-hari babysitter
- Harus rela berbagi privasi dengan orang lain bila menggunakan jasa layanan babysitter penuh waktu
- Menyiapkan dana ekstra untuk membeli mainan sendiri buat si kecil
- Beli CCTV sendiri untuk mengawasi si kecil bersama babysitter selama ditinggal kerja
- Waktu lebih fleksibel, bisa pulang kerja jam berapa pun karena 24 jam si kecil tidak sendirian. Ada sang babysitter bersamanya
- Harus mengetahui dan memahami latar belakang babysitter karena Anda akan memercayakan si kecil kepadanya saat tidak berada di rumah
Pilih sesuai Keinginan dan Kebutuhan
Pada dasarnya tidak ada yang lebih dominan atau unggul di antara layanan merawat anak tersebut, apakah daycare maupun babysitter. Keduanya punya kelebihan dan kekurangan masing-masing dari berbagai sisi.
Hal yang terpenting adalah orangtua harus bisa menyesuaikan pilihan dengan kebuthan. Pertimbangkan beberapa aspek di atas agar pilihan Anda tepat dan sesuai dengan keinginan serta kebutuhan.
Advertisement