Top 3: Lulus Sidang Skripsi, Aksi Pria Peluk Ayahnya yang Jualan Siomay Viral

Artikel tentang video pria lulus sidang skripsi lalu peluk ayahnya yang jualan siomay menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6, Liputan6.com.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 18 Feb 2019, 11:00 WIB
(sumber: Twitter/yeahmahasiswa)

Liputan6.com, Jakarta - Menyelesaikan pendidikan hingga ke perguruan tinggi memang impian banyak orang. Namun sayangnya, tak semua orang beruntung untuk bisa melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi. 

 

Untuk masuk ke perguruan tinggi, apalagi swasta tentu dibutuhkan biaya yang tak sedikit. Sering kali, seseorang rela mati-matian mencari uang demi bisa melanjutkan pendidikannya.

Artikel tentang video pria lulus sidang skripsi lalu peluk ayahnya yang jualan siomay menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6, Liputan6.com.

Disusul dengan artikel kedua terpopuler, yakni kumpulan pertanyaan konyol di media sosial. Adapun artikel ketiga terpopuler adalah apa kata netizen di debat kedua Capres Jokowi vs Prabowo.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. Viral Video Cowok Lulus Sidang Skripsi, Peluk Ayahnya yang Jualan Siomay

(yeahmahasiswa/twitter.com)

Apa yang ada dalam pikiranmu saat mendengar kata mahasiswa? Tentu saja kata skripsi akan langsung terlintas di pikiranmu.

Skripsi adalah impian dari setiap mahasiswa akhir, karena skripsi adalah gerbang yang harus dilewati untuk bisa lulus menjadi seorang sarjana.

Selengkapnya...


2. Kumpulan Pertanyaan Konyol di Medsos, Bikin Bingung Sekaligus Ngakak

(Foto rangkuman dari berbagai sumber)

Tak dapat dipungkiri bahwa saat ini pengguna internet dan medsos semakin meningkat. Jadi, tidak mengherankan kalau saat ini medsos erat kaitannya dengan kehidupan kita sehari-hari. Karena kerap digunakan untuk berkomunikasi, medsos juga menjadi sarana untuk saling berbagi, termasuk menjadi suatu forum untuk bertanya kepada warganet lainnya.

Selengkapnya...


3. Apa Kata Netizen di Debat Kedua Capres Jokowi Vs Prabowo?

Capres nomor urut 01 Joko Widodo (kiri) dan capres nomor urut 02 Prabowo Subianto saling menghampiri dalam debat kedua Pilpres 2019 di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/2). Semua pertanyaan dalam debat kedua ini dirahasiakan. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Debat capres dan cawapres 2019 memasuki putaran kedua. Ada perbedaan yang cukup mencolok untuk debat yang berlangsung di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu 17 Februari 2019 ini.

Untuk debat putaran kedua ini, yang akan bertarung hanyalah capres dari kedua belah pihak yakni Jokowi dan Prabowo. Debat yang dipandu oleh Moderator Tommy Tjokro dan Anisha Dasuki ini akan membahas beberapa topik penting, yakni Energi, Pangan, Infrastruktur, Sumber Daya Alam, dan Lingkungan Hidup.

Selengkapnya...

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya