Kejutan Bigbang Setelah Personelnya Wajib Militer

Seungri Bigbang menjadi satu-satunya personel yang belum mengikuti Wamil.

Oleh JawaPos.com diperbarui 18 Feb 2019, 19:30 WIB
MV K-Pop berbudget fantastis

Liputan6.com, Jakarta Para member Bigbang sedang menjalankan wajib militer (wamil). Tidak lama lagi, Seungri juga akan segera menyusul keempat member Bigbang yang telah lebih dahulu menjalankan wamil.

Dalam konser The Great Seungri - Final in Seoul pada Minggu (17/2), Seungri Bigbang menyampaikan pesan perpisahan sebelum wamil sekaligus janji bahwa Bigbang akan kembali dengan reorganisasi dalam grup yang berbeda dari biasanya.

"Ketika Bigbang kembali, kami akan kembali dengan keadaan yang terorganisir kembali, dengan musik dan penampilan yang hanya bisa dilakukan Bigbang pada usia itu," ujar Seungri seperti dilansir dari Koreaboo, Senin (18/2/2019).

 


Termuda

"Aku mungkin akan melakukan wajib militer secepatnya," lanjut Seungri. (AllKpop)

Seungri sendiri merupakan member Bigbang termuda dan terakhir yang akan menjalani wamil. Empat member Bigbang lain seperti T.O.P, G-Dragon, Taeyang, dan Daesung sudah lebih dahulu menjalankan tugas negaranya dalam waktu yang hampir bersamaan.

 


Konser di Indonesia

Melihat BigBang yang cukup lama bertahan di industri musik, pasti banyak pihak yang mengira jika grup asuhan YG Entertainment ini adalah grup yang kompak. (Foto: Soompi.com)

Sebelum wamil, Seungri juga akan menyapa para penggemarnya di Indonesia untuk menggelar konser The Great Seungri yang akan dilaksanakan di LIVESPACE Lot.8 SCBD, Jakarta, pada 17 Maret mendatang.

Sumber: Jawapos.com

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya