Bintang IBL Ikut Ramaikan GOIFEX 2019

Kelly akan memberikan coaching clinic di GOIFEX 2019.

oleh Thomas diperbarui 20 Feb 2019, 07:15 WIB
Pemain Bogor Siliwangi, Kelly Purwanto. (Bola.com/Yus Mei Sawitri)

Liputan6.com, Jakarta Pameran fitness, olahraga, musik dan lifestyle tahunan terbesar di Asia Tenggara, GOIFEX kembali digelar di Jakarta. Edisi keenam ini rencananya dihelat di di Jakarta Convention Centre, Senayan, Jakarta 22-24 Februari 2018. Sejumlah pesohor di dunia olahraga dan fitnes tanah air akan memeriahkan GOIFEX 2019.

Salah satu pesohor yang akan meramaikan GOIFEX 2019 adalah pebasket IBL Kelly Purwanto. Point guard Bogor Siliwangi itu rencananya akan memberikan coaching clinic serta meet and greet. 

Kelly akan hadir di GOIFEX pada 22 Februari 2019. Eks bintang Pelita Jaya itu akan memberikan pelatihan dan jumpa fans pada pukul 17.05 WIB.

"Pameran ini baik di dalam maupun luar negeri tentu akan membantu mendukung tumbuhnya perkembangan indrustri ekonomi kreatif Indonesia, demikian sebabnya GOIFEX juga didukung oleh Badan Ekonomi Kreatif Indonesia (Bekraf). Kami mendukung GOIFEX karena industri olahraga juga merupakan bagian pendukung dari industri kreatif," kata Triawan Munaf, Kepala BeKraf.

"Adanya pertumbuhan industri olahraga yang pesat seperti sekarang ini, akan turut mendorong perkembangan berbagai macam subsektor sehingga dapat meningkatkan kreativitas para pelaku ekonomi kreatif untuk menciptakan nilai tambah," lanjut Triawan.


Musisi

Jumpa Pers GOIFEX 2019 dihadiri Triawan Munaf (Istimewa)

Selain Kelly, banyak acara menarik lainnya yang akan ada di GOIFEX 2019 seperti Yoga bersama Tiga Zen, Urban K-pop, Sports Fashion Show. Mulai tahun 2019 ini, GOIFEX juga akan ada unsur musik. Beberapa musisi akan tampil disana seperti Kahitna, Bams dan Govinda.

"Semua ini kami persiapkan untuk dapat menarik semua kalangan, tidak hanya bagi mereka yang gemar olahraga, tapi masyarakat yang masih ragu untuk memulai hidup sehat, silahkan datang hanya untuk bersenang - senang menikmati musik atau sekedar berbelanja, siapa tahu akan termotivasi ketika melihat orang lain bersemangat untuk olahraga, yang penting gerak saja dulu. Kami siap menggoyang 20,000 orang di GOIFEX!!," demikian kata Dina Carol, CEO dan Founder GOIFEX mengakhiri konferensi pers hari ini.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya