Liputan6.com, New York - Emas menjadi logam mulia yang sangat berharga dan nilai mata uang global selalu terkait dengan nilai emas. Saat ini masih begitu banyak negara yang menyimpan emas sebagai cadangan besar logam yang paling berharga.
Mau tahu negara mana sajakah yang menyimpan emas terbanyak? Dilansir dari laman MSN, berikut 6 negara yang menyimpan emas terbanyak di dunia:
Baca Juga
Advertisement
6. Rusia - 1.890 Ton
Saat ini, Rusia memiliki emas sebanyak 1.890 ton. Ini membuat mereka tidak perlu mengimpor untuk menambah persediaannya, karena Rusia pun memiliki industri pertambangan emas bernilai miliaran dolar.
5. Prancis - 2.436 Ton
Prancis telah menimbun 2.436 ton emas. Emas ini dilaporkan diperoleh sejak 1950-an dan 1960-an. Meskipun sebagian disimpan di luar negeri, sebagian besar emas ini disimpan di brankas di bawah Banque de France di Paris. Namun beberapa ratus ton emas Prancis dijual pada awal abad ini, tetapi persediaannya tetap stabil sejak 2009.
4. Italia - 2.451 Ton
Italia memiliki emas sedikit lebih banyak daripada Prancis yaitu 2.451 ton. Tidak seperti kebanyakan negara, di mana cadangan emas dimiliki oleh negara dan dikelola oleh bank sentralnya, emas Italia sebenarnya dimiliki oleh Banca d'Italia.
Emas ini disimpan di beberapa negara seperti brankas di Roma, Swiss National Bank, Federal Reserve Bank di New York dan Bank of England
3. The International Monetary Fund - 2.814 Ton
The International Monetary Fund (IMF), berisikan 189 negara yang bekerja untuk mendorong kerja sama moneter global. Didirikan pada 1944, IMF menetapkan bahwa 25 persen dari langganan kuota awal dan kenaikan kuota berikutnya harus dibayar dalam emas yang akhirnya membuat lembaga ini memiliki 2.814 ton emas.
Advertisement
2. Jerman - 3.372 Ton
Jerman menjadi negara kedua yang menyimpan emas terbanyak di dunia yaitu sebanyak 3.372 ton. Emas Jerman ini disimpan di beberapa penyimpanan di dunia seperti Federal Reserve Bank di New York, Bank of England dan Banque de France. Ini dilakukan karena akibat dari Perang Dinginnya dengan Uni Soviet. Namun, setengah dari emasnya kali ini sudah kembali lagi ke Frankfurt.
1. Amerika Serikat - 8.133 Ton
Amerika Serikat menjadi negara dengan emas terbanyak di dunia dengan 8.133 ton emas batangan. Jumlah ini hampir sama dengan jumlah emas gabungan dari Jerman, IMF dan Italia. Hampir semua emas ini disimpan di tempat penyimpanan di seluruh Amerika seperti Fort Knox.