Pesawat Malaysia Airlines Mendarat Darurat di Bandara Sultan Thaha Jambi Semalam

Pesawat Malaysia Airlines tujuan Soekarno-Hatta Cengkareng - Malaysia mendarat darurat di Bandara Sultan Thaha.

oleh Mevi Linawati diperbarui 26 Feb 2019, 07:27 WIB
Ilustrasi pesawat Malaysia Airlines (AFP Photo)

Liputan6.com, Jakarta - Pesawat Malaysia Airlines tujuan Soekarno-Hatta Cengkareng - Malaysia mendarat darurat di Bandara Sultan Thaha Jambi pada Senin malam 25 Februari 2019.

Pesawat tersebut telah diberangkatkan kembali ke Malaysia.

"Ya benar, untuk lebih pasti jam 21.56 WIB. Kemudian berangkat lagi jam 02.19 tadi pagi," kata petugas bagian informasi Bandara Sultan Thana Mifta saat dihubungi Liputan6.com, Selasa (26/2/2019).

Dia mengatakan, seluruh penumpang kembali terbang dengan pesawat yang sama ke Malaysia.

Mifta menginformasikan, alasan pendaratan darurat pesawat Malaysia Airlines tersebut karena masalah operasional.

"Pesawat dari Soekarno-Hatta Cengkareng, berangkat sekitar 20.03," kata dia.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya