Jangan Pernah Lontarkan 6 Pertanyaan Ini kepada Orang Lain

Awas, deretan pertanyaan ini bisa bikin orang tersinggung loh.

oleh Liputan6dotcom diperbarui 27 Feb 2019, 09:01 WIB
Foto: copyright thinkstockphotos.com

Liputan6.com, Jakarta Merasa penasaran akan suatu hal dapat membuat pertanyaan-pertanyaan bertumbuh subur di kepalamu. Berbagai hal menjadi pemicu kamu menjadi sosok yang ingin tahu banyak hal termasuk pada urusan pribadi seseorang. Tapi sayangnya, kita sering tak menyadari bahwa pertanyaan yang kita lontarkan akan membuat orang tersinggung.

Manusia memang membutuhkan orang lain untuk berinteraksi dan bertukar cerita atau pikiran. Namun sebagian orang juga perlu privasi dan merasa bahwa orang-orang tidak perlu mengetahui permasalahan mereka. 

Untuk menghindari sebuah permasalahan atau kerenggangan dalam pertemanan, maka kaamu perlu memperhatikan pertanyaan apa yang kamu lontarkan ke orang lain. Dilansir dari Brightside.me, berikut 6 pertanyaan yang sebaiknya kalian hindari kepada orang lain. 

1. Apakah Itu Ibu Kamu?

Kalau kamu belum mengetahui dengan pasti siapa yang ada bersama teman kamu, lebih baik kamu menanyakan "siapa dia" atau berkenalan dengannya. Jangan menanyakan apakah orang yang bersama temanmu itu sebagai sosok orang tua, karena bisa jadi dia kakak atau orang yang bukan kalian maksud. Hal seperti ini akan menimbulkan situasi canggung untukmu dan juga temanmu.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini :


2. Berapa Lama Kalian Menjalin Hubungan

Ilustrasi pasangan (dok. Pixabay.com/Putu Elmira)

Hindarilah bertanya berapa lama hubungan yang dimiliki seseorang dalam pernikahan dan apakah mereka telah menikah atau belum. Hal ini lantaran banyak orang yang tidak mau mengumbar perihal pernikahan mereka. Ya, sebagian orang merasa enggan untuk membicarakannya.

3. Kapan Kalian Akan Memiliki Anak?

Mempertanyakan apakah kalian memiliki anak, kapan ingin memiliki anak, apakah kamu hamil, adalah pertanyaan-pertanyaan yang harus kamu hindari terutama dengan pasangan yang belum dikaruniai anak. Pertanyaan ini sangat sensitif dan hanya akan menimbulkan kecanggungan serta dapat membuat mereka sedih. Lebih baik membuat percakapan yang lebih natural dan tidak menyinggung perasaan seseorang.

4. Apakah Itu Akan Bertahan Lama?

Menanyakan sesuatu yang berkaitan dengan penampilan yang dimiliki seseorang menjadi sesuatu yang wajar, namun kamu tidak boleh meragukan sesuatu atau mempertanyakan efek kesehatan pada penampilan seseorang karena itu dapat menyinggung. 

 


5. Kenapa Kamu Membutuhkan Itu?

Ilustrasi wanita (dok. Pixabay.com/Putu Elmira)

Pertanyaan ini berhubungan dengan hobi, tak perlu alasan yang sangat penting kenapa kamu menyukai atau memulai suatu hobi atau kesukaan. Jangan memberikan pertanyaan yang cenderung merendahkan atau menyepelekan sesuatu yang menjadi kesukaan atau hobi seseorang.

6. Berapa Biayanya?

Menanyakan uang atau pengeluaran yang dikeluarkan untuk suatu hal terkadang menjadi sangat tidak baik karena berapapun biaya atau uang yang dikeluarkan oleh sesorang adalah urusan pribadi yang dimilikinya. Dengan pertanyaan ini kalian juga terkesan sedang menilai sesuatu dari harganya.

Reporter:

Lea Citra Santi Baneza

Institut Ilmu Sosial dan Politk Jakarta

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya