Liputan6.com, Washington DC: Pentagon menguji coba lensa kontak "pintar" yang membuat pemakainya bisa melihat objek jauh. Optik canggih itu mampu memberikan kesadaran situasional yang lebih besar untuk tentara di lapangan. Lensa multifokal itu juga memungkinkan pemakainya untuk fokus pada dua item yang berbeda pada saat yang sama. "Lensa kontak ini membantu pemakainya fokus pada sesuatu secara close up, sekaligus fokus pada objek atau daerah di kejauhan," ungkap salah seorang juru bicara iOptik, perusahaan pembuat lensa kontak "smart" itu. Kecanggihan lain yang ditawarkan adalah layar besar yang memberikan gambar virtual 3D, dengan memproyeksikan gambar yang berbeda untuk setiap lensa. Lensa kontak itu rencananya akan dijual secara umum pada 2014 mendatang, bukan hanya untuk kalangan militer. (TGDaily/SHA)
Pentagon Uji Coba Lensa Kontak "Smart"
Pentagon menguji coba lensa kontak "pintar" yang membuat pemakainya bisa melihat objek jauh.
diperbarui 19 Apr 2012, 20:00 WIBLensa Pentagon
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Sejarah Pertemuan Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Pernah Dibantai 6 Gol Tanpa Balas
Rogoh Kocek Rp 27 Triliun, Microstrategy Tambah Kepemilikan Bitcoin Jadi 331.200 BTC
Ternyata Ini Alasan Kevin Diks Mau Gabung Timnas Indonesia, Mengaku Terhormat dan Bangga
Ailee Akan Menikah dengan Choi Si Hun pada April 2025, Sebut Telah Bertemu Sandaran Hati
Baru IPO Minggu Lalu, Bursa Setop Perdagangan Saham Daaz
Kota Osaka Larang Merokok di Jalan Umum Mulai Januari 2025, Wisatawan Wajib Tahu
Baru Terkuak, Ternyata Mbah Hamid Pasuruan Setahun Sekali ke Baghdad, Karomah Wali
Kepala BKKBN Wihaji: Pemerintah Mesti Hadir untuk Anak Autisme
Mau Jadi Karyawan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina? Daftar di Sini
Timnas MLBB Women Indonesia Raih Kemenangan Sempurna, Grand Final WEC 2024 di Depan Mata!
Prediksi Timnas Indonesia vs Arab Saudi 19 November 2024 di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Dua Kabel Telekomunikasi Putus di Laut Baltik, Kecurigaan Sabotase Muncul