Tebing Longsor Akibatkan 2 Rumah Warga Bandung Barat Rusak

Dua rumah warga di Sindangkerta, Bandung Barat, rusak berat akibat tebing longsor.

oleh Raden Trimutia Hatta diperbarui 28 Feb 2019, 15:35 WIB

Liputan6.com, Bandung - Tebing longsor mengakibatkan dua rumah warga di Bandung Barat rusak parah. Kini tetangga mereka khawatir ikut jadi korban longsor susulan sebab tanah terus bergerak.  

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Kamis (28/2/2019), longsor menerjang sejumlah rumah warga di Kampung Cilame, Sindangkerta, Bandung Barat, pada Kamis pagi.

Tak berapa lama setelah kejadian, sejumlah personel TNI dan BPBD Bandung Barat terjun ke lokasi dan berupaya menyingkirkan material longsor berupa tanah dan batu yang menjebol dinding rumah warga.  

Kini, lima rumah lain di sekitarnya terancam longsor sebab pondasi bangunan sudah menggantung di bibir tebing. Longsor dipicu hujan deras sepanjang malam dan mengakibatkan tanah labil.  (Karlina Sintia Dewi)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya