Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan bersama istrinya, Fery Farhati menuju Singapura untuk menjenguk Ani Yudhoyono. Istri Presiden ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu divonis kanker darah.
"Benar, beliau ke Singapura menjenguk Bu Ani," ujar Anggota Tim Gubernur DKI Jakarta, Naufal Firman Yursak melalui sebuah pesan singkat, Jumat (1/3/2019).
Advertisement
Namun, Naufal tidak mengungkapkan kapan Anies Baswedan terbang ke Singapura. Namun, ia mengatakan Anies akan kembali ke Jakarta hari ini.
"Dengan Bu Fery, pulang hari ini," lanjutnya.
Ketua DPP Demokrat, Jansen Sitindaon juga membenarkan kabar kepergian Anies Baswedan ke Singapura. Sebelumnya, sejumlah tokoh juga sudah menjenguk Ani Yudhoyono.
Di antaranya adalah Presiden Joko Widodo (Jokowi), Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong, calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto.
Kemudian, Mensesneg Pratikno, Chairul Tanjung, mantan wakil presiden Boediono, mantan Menperin MS Hidayat, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa dan wakilnya Emil Dardak, serta beberapa tokoh lainnya.
Untuk saat ini, beberapa elit Partai Demokrat juga sedang berada di Singapura. Keluarga Yudhoyono pun bergantian menjaga Ani yang masih dirawat.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Kondisi Ani Yudhoyono
Ani Yudhoyono sedang menjalani perawatan atas sakit kanker darah yang dideritanya di National University Hospital (NUH) Singapore.
Putra sulung SBY, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan kondisi ibunya sudah mulai membaik.
"Bisa kami bilang kondisi kesehatan Ibu Ani Yudhoyono ada kemajuan yang baik," ucap Agus dalam keterangan resmi, Kamis, 21 Februari 2019.
AHY menjelaskan, ibunya harus menjalani proses pengobatan lainnya.
"Ini adalah cycle pertama, mudah-mudahan respons tubuh Ibu Ani terhadap obat-obatan yang dikonsumsinya, baik diminum atau yang melalui injection itu bisa baik," ujar dia.
Agus mengatakan, tim dokter National University Hospital (NUH) Singapora dan tim dokter kepresidenan saling berkooridinasi untuk mempercepat penyembuhan. AHY berharap ibunya segera sehat seperti sediakala.
"Saya berharap dalam kondisi yang stabil dan dalam daya tahan yang baik. Mudah-mudan Ibu Ani bisa cepat pulih kembali," tukas dia.
Advertisement