Jakarta - Bek Persebaya Surabaya Hansamu Yama harus melewatkan bulan madu. Baru menikah 28 Februari lalu, dia tampil menghadapi Persib Bandung di Piala Presiden 2019.
Dalam pertandingan Grup A Piala Presiden 2019 di Stadion Si Jalak Harupat (SJH), Soreang, Kamis (7/3/2019), pemain 23 tahun itu tampil sejak menit awal. Ketangguhan Hansamu dalam mengawal lini belakang sedikit ampuh.
Baca Juga
Advertisement
Dari berbagai serangan Persib, Persebaya hanya kebobolan dua kali. Alhasil, tim berjuluk Bajul Ijo itu mampu memenangkan pertandingan dengan skor tipis 3-2.
Sebelumnya, Hansamu Yama sempat absen membela Persebaya pada partai pertama Grup A Piala Presiden 2019 kontra Perseru Serui, 2 Maret. Untungnya, Rendi Irwan dan kawan-kawan masih mampu meraih poin penuh setelah menang 3-2.
Selepas membela Persebaya, Hansamu tidak dapat berleha-leha, apalagi berbulan madu mengingat usia pernikahannya masih seumur jagung. Mantan pemain Barito Putera ini akan bergabung dengan pemusatan latihan (training centre) tahap kedua Timnas Indonesia di Bali pada 17 Maret 2019.
“Tidak masalah. Sudah diatur jauh-jauh hari. Istri juga sudah saya kasih tau sebelumnya. Risikonya begini. Tidak ada bulan madu,” ujar Hansamu kepada Bola.com di Mixed Zone SJH, Kamis (7/3/2019).
Kunci Hansamu dalam membina rumah tangga barunya adalah pintar-pintar membagi waktu. Beruntung, sang istri mengerti dengan risiko pekerjaannya.
“Iya tidak apa-apa. Kami pintar-pintar bagi waktu saja. Persebaya juga. Timnas Indonesia juga bersyukur, karena ini kan sama-sama penting juga. Saya ada resepsi pernikahan tidak bisa ditinggalkan,” kata Hansamu.
Sumber: Bola.com