Finalis Indonesian Idol 2007 Terjerat Narkoba

Dalam penangkapan tersebut, polisi berhasil menemukan beberapa alat bukti yang sempat disembunyikan oleh Eddo Charles, yang pernah menjadi finalis Indonesian Idol.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 08 Mar 2019, 20:30 WIB
Dalam penangkapan tersebut, polisi berhasil menemukan beberapa alat bukti yang sempat disembunyikan oleh Eddo Charles, yang pernah menjadi finalis Indonesian Idol. (Foto: Twitter)

Liputan6.com, Jakarta Setelah Sandy Tumiwa, dan Zul Zivilia, ada lagi artis yang terjerat narkoba di tahun ini. Ia adalah Eddo Charles, yang merupakan peserta ajang pencarian bakat Indonesian Idol.

Finalis Indonesian Idol 2007 ini, diciduk oleh Sat Reserse Narkoba Polrestro Jakarta Barat pada Senin (4/3/2019) di salah satu apartemen di bilangan Jakarta Selatan. Kini statusnya sudah ditetapkan sebagai tersangka.

Dalam penangkapan tersebut, polisi berhasil menemukan beberapa alat bukti yang sempat disembunyikan oleh Eddo Charles, finalis Indonesian Idol.

"Didapati dan diamankan plastik klip sabu dan alat hisap sabu yang disimpan untuk disembunyikan di lipatan bawah celana yang dipakai tersangka,” ungkap Kasat Res Narkoba Jakarta Barat, Erick Frendriz, dalam keterangannya kepada wartawan, Jumat (8/3/2019).

 


Laporan Warga

Eddo Charles

Polisi menuturkan bahwa penangkapan Eddo Charles berawal dari laporan oleh masyarakat. Polisi kemudian menanggapi laporan tersebut dengan mengecek ke lapangan.

"Selanjutnya tim yang dipimpin kanit 2 narkoba polres jakbar AKP Maulana Mukarom dan Iptu Marganda Siahaan bersama tim bergerak mendalami informasi yang diterima," lanjut Hengki Haryadi.

 


Masih Ditahan

Eddo Charles Indonesian Idol (Foto: Twitter)

Hingga saat ini Eddo Charles masih ditahan dan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Ia memiliki nama asli Eddy R.C Marien yang lahir di Manokwari pada 1981 silam.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya