Anak-Anak Juga Bisa Menikmati Kendaraan Harley-Davidson

Harley-Davidson terkenal sebagai pabrikan otomotif yang menjual motor gede bergaya cruiser. Seiring perkembangan zaman, pabrikan ikonik negeri Paman Sam ini mulai memproduksi motor listrik. Bahkan, mereka kini juga mulai merambah ke pasar sepeda anak.

oleh Liputan6.com diperbarui 12 Mar 2019, 10:02 WIB
Sepeda listrik kolaborasi Harley-Davidson dengan StaCyc (ist)

Liputan6.com, Jakarta - Harley-Davidson terkenal sebagai pabrikan otomotif yang menjual motor gede bergaya cruiser. Seiring perkembangan zaman, pabrikan ikonik negeri Paman Sam ini mulai memproduksi motor listrik. Bahkan, mereka kini juga mulai merambah ke pasar sepeda anak-anak dengan menghadirkan sepeda listrik.

Mengutip dari Bennets.co.uk, sepeda listrik tersebut bernama StaCyc. Bentuknya mirip sepeda pada umumnya, hanya saja dibekali dengan motor listrik bertenaga baterai Li-ion 20V.

Kecepatan yang bisa dicapai tak terlalu tinggi sehingga tetap aman bagi anak-anak, maksimal 14,5 km/jam. Baterai tersebut dapat digunakan sekitar 30-60 menit, tergantung mode yang dipilih.

Sepeda listrik ini sebenarnya bukanlah produk Harley-Davidson secara individu. Mereka berkolaborasi dengan perusahaan bernama StaCyc lantaran memiliki visi yang sama, menciptakan generasi pengendara motor masa depan.

Di Amerika, sepeda anak Harley-Davidson ini dijual dengan harga USD649 atau sekitar Rp9,2 jutaan untuk tipe pelek 12 inci. Sedangkan varian 14 inci dibanderol USD699 yang setara Rp10 jutaan (Kurs USD1 = Rp14.293).

Sumber: Otosia.com

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Harley-Davidson Jadi-jadian Ini Hanya Rp30 Jutaan

Lifan V16 tampak seperti Harley-Davidson (newmotor.com.cn)

Motor Harley-Davidson merupakan merek motor gede bergengsi asal Amerika Serikat. Keberadaannya pun menjadi inspirasi bagi pabrikan motor lain untuk menciptakan model yang serupa.

Salah satu yang menarik adalah Lifan V16. Sekilas, motor Cina ini tampak seperti Harley-Davidson lantaran mengusung mesin V-twin dan mengusung konsep cruiser. Hanya saja, dapur pacunya berkapasitas 250cc.

 

 
 

 

Bodi-bodinya dibuat melengkung halus dan gambot. Selain itu, jarak antar sumbu motor ini terbilang panjang dan dipadu dengan headlight bulat besar dan setang tinggi. Berbagai komponennya juga dibalut krom.

Menariknya lagi, lampu utama motor Cina ini sudah menggunakan sistem LED projector dan angel-eye. Di atasnya terdapat sepasang instrumen panel digital dan analog. Lampu-lampu lain pada Lifan V16 juga sudah LED.

Seperti motor cruiser kebanyakan, posisi foot-step atau pijakan kaki depan Lifan V16 lebih maju dari motor pada umumnya. Selain itu, bentuknya juga lebar sehingga lebih nyaman saat menempuh perjalanan jauh.

 

Beralih ke sektor kaki-kaki, terpasang suspensi depan teleskopik yang dipasangi cover dan dipadu ban 90/90-18. Sedangkan sektor belakangnya ditopang dual-suspension dan ban 130/90-15. Kedua rodanya dikawal rem cakram.

Mengutip dari Newmotor.com.cn, motor Cina mirip Harley-Davidson ini dijual dengan harga CNY17.600 atau sekitar Rp36,8 jutaan untuk non-ABS. Sedangkan Lifan V16 ABS dibanderol CNY19.600, setara Rp41 jutaan (Kurs CNY1 = Rp2.093).

Sumber: Otosia.com

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya