Cara Afgan, Isyana Sarasvati, dan Rendy Pandugo Kompakan Pilih Busana

Afgan, Isyana, dan Rendy sebenarnya punya kesukaan berbeda perihal barang-barang fashion mereka. Bagaimana cara agar penampilan mereka tak bertabrakan satu sama lain?

oleh Putu Elmira diperbarui 14 Mar 2019, 14:45 WIB
Isyana Sarasvati (Adrian Putra/Fimela.com)

Liputan6.com, Jakarta - Trio penyanyi solo yang baru saja meluncurkan single 'Feel So Right', Isyana Sarasvati , Afgan, dan Rendy Pandugo baru-baru ini didapuk menjadi brand ambassador sebuah platform belanja online, Zilingo. Tak hanya kompak membuat lagu, mereka bertiga ternyata punya kesukaan yang sama pada fashion.

"Kita kadang punya kesamaan dari warna baju. Banyak baju saya yang ternyata dipunyai Isyana, begitu juga dengan Isyana mempunyai sepatu yang sama dengan Rendy," kata Afgan dalam jumpa pers Zilingo #BelanjaVersiGue, di Thamrin Nine Ballroom, UOB Plaza, Jakarta, Rabu, 13 Maret 2019. 

Dalam pemilihan busana, mereka tidak terlalu banyak pertimbangan. Yang terpenting adalah memilih baju sesuai acara atau kegiatan supaya terhindar dari salah kostum.

Selain pemilihan baju, mereka juga mengingatkan pentingnya memilih kualitas bahan, kecocokan dengan warna kulit dan terpenting adalah kenyamanan. Ternyata, Afgan, Isyana, dan Rendy saling memberikan saran saat membeli baju untuk syuting video klip 'Feel So Right'.

Padahal, mereka memiliki karakter fashion yang berbeda. Afgan memiliki karakter fashion yang playful, colorful dan bermotif. Sementara, Isyana lebih senang menggunakan outer, girly, dan fleksibel. Sedangkan, Rendy Pandugo memilih karakter fashion yang lebih simpel, monokrom.

Terkait hal itu, Zilingo mengeluarkan koleksi terbaru sesuai gaya Afgan, Isyana Sarasvati, dan Rendy. Beberapa koleksi terbaru sempat ditampilkan di acara kampanye terbaru #BelanjaVersiGue. (Indah Permata Niska)

Saksikan video pilihan di bawah ini :

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya