Cak Imin: Kita Pakai Survei Kredibel Bukan Abal-Abal

Cak Imin mengaku, partainya telah menduduki posisi ketiga dalam survei internal elektabilitas.

oleh Ratu Annisaa Suryasumirat diperbarui 15 Mar 2019, 07:19 WIB
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar bersiap melepas peserta mudik gratis PKB di kawasan Cikini, Jakarta, Minggu (10/6). PKB menggelar mudik bersama dengan nama "Mudik C1nta" jurusan Jawa Tengah, Yogyakarta, hingga Jawa Timur. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta - Calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto menyebutkan dirinya tidak percaya dengan survei elektabilitas yang ada. Menurutnya, survei tersebut sudah dibayar untuk menunjukkan hasil sesuai dengan keinginan pihak tertentu.

Menanggapi hal itu, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengatakan, tidak semua survei berbayar. Survei yang dapat dipercaya pun masih ada.

“Ya memang ada lembaga survei yang bayaran, tapi banyak lembaga survei yang kredibel, ya tinggal kita pakai aja yang kredibel, survei-survei abal-abal enggak usah dipakai,” tutur Cak Imin di Ciganjur, Jakarta Selatan, Kamis (14/3/2019).

Cak Imin mengatakan, survei internal dan khusus juga masih dapat dipercaya dan unggul dibandingkan dengan survei lainnya. Ia pun mengaku, partainya telah menduduki posisi ketiga dalam survei internal elektabilitas.

“PKB juara ketiga di survei-survei internal dan survei kredibel PKB juara ketiga, alhamdullilah sudah bisa mengalahkan Golkar dan Demokrat,” tandasnya.

Cak Imin juga mengaku optimistis dengan upaya PKB dalam pemenangan Pilpres 2019. Menurutnya, saat ini kekuatan PKB mayoritas telah mantap mendukung Paslon 01.

“Survei kita kekuatan PKB, 93 persen solid ke 01. InsyaAllah bulan ini 99 persen,” tukasnya.

   

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya