Penampilan Aishwarya Rai Bersama Suami dan Putrinya yang Selalu Memukau

Aishwarya Rai cukup banyak mengunggah foto dirinya bersama suami dan anaknya di media sosial. Penampilan mereka bertiga kerap mendapat pujian.

oleh Henry Hens diperbarui 15 Mar 2019, 09:00 WIB
Aishwarya Rai bersama suami, Abishek Bachchan, dan putrinya, Aaradhya Bachchan. (dok.Instagram @aishwaryaraibachchan_arb/https://www.instagram.com/p/Bt2DR3GH2_R/Henry

Liputan6.com, Jakarta - Kiprah Aishwarya Rai di industri hiburan tak diragukan lagi. Perempuan yang pernah dinobatkan sebagai Miss World 1994 ini sudah membintangi puluhan film Bollywood.

Pada 2003, Rai menjadi aktris India pertama yang menjadi juri di ajang Cannes Film Festival 2003.Namun beberapa tahun belakangan ini ia sudah jarang bermain film.

Perempuan kelahiran 45 tahun lalu itu lebih fokus mengurus rumah tangganya. Di berbagai kesempatan, Rai biasanya tampil bersama sang suami, Abishek Bachchan dan putrinya, Aaradhya Bachchan.

Di akun Instagramnya, Aishwarya Rai cukup banyak mengunggah foto dirinya bersama suami dan anaknya. Penampilan mereka bertiga yang selalu kompak dan serasi kerap mendapat pujian.

Salah satunya saat menghadiri pernikahan putra orang terkaya Asia pada 9 Maret 2019.Seperti diketahui, putra pertama Mukesh yaitu Akash Ambani baru saja menikahi pujaan hatinya, Shlok Mehta.


Tamu Pernikahan Mewah

Aishwarya Rai bersama suami, Abishek Bachchan, dan putrinya, Aaradhya Bachchan. (dok.Instagram @aishwaryaraibachchan_arb/https://www.instagram.com/p/BuybgMcnwx-/Henry

Mereka menggelar upacara dan resepsi mewah di Jio World Centre, Bandra Kurla Complex, Mumbai, India. Sejumlah tamu undangan, termasuk para selebriti top India, ikut hadir dalam acara resepsi tersebut.

Keluarga Rai tentunya termasuk dalam daftar undangan. Begitu juga dengan ayah mertuanya, Amitabh Bachchan yang merupakan aktor legendaris Bollywood. Pasangan Aishwarya Rai dan Abhishek Bachchan pun tampil memukau menghadiri pernikahan mewah ini.

Rai tampak mengenakan kain sari bernuansa biru dengan detail embroidery yang memikat. Sang suami memakai busana nuansa pink oranye dan putri mereka tampil manis dengan dress berwarna pink.

Aishwarya Rai bersama suami, Abishek Bachchan, dan putrinya, Aaradhya Bachchan. (dok.Instagram @aishwaryaraibachchan_arb/https://www.instagram.com/p/Bu1Sl2PnzjR/Henry

Lalu dalam unggahan terbarunya pada 10 Maret 2019, mereka bertiga menghadiri sebuah acara yang bernuansa formal. Rai dan putrinya kompak mengenakan busana berwarna pink.

Bedanya, Aaradhya memakai gaun dengan bahu terbuka dan rok panjang serta mengenakan aksesoris bando dan kalung perak. Rai sendiri memakai gelang dan kalung perak, sedangkan Abishek mengenakan tuksedo dan celana panjang hitam dan kemeja putih.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya