Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi blusukan ke Pasar Balige Toba, Samosir, Sumatera Utara, Jumat (15/3/2019). Ditemani Gubernur Sumut Edy Rahmayadi, Jokowi membeli bawang dan sayur-sayuran di Pasar Balige.
Jokowi yang mengenakan kemeja warna putih tiba bersama Ibu Negara Iriana di Pasar Balige pada pukul 08.30 WIB. Kedatangan mantan Gubernur DKI Jakarta itu pun langsung disambut meriah oleh para pedagang dan pengunjung Pasar Balige.
Advertisement
"Pak Jokowi, Pak Jokowi, Pak Jokowi, sini Pak... Pak Jokowi," teriak para pedagang Pasar Balige meminta Jokowi mampir ke kios miliknya.
Setelah menyalami dan menyapa masyarakat di Pasar Balige, Jokowi mampir di salah satu kios yang menjual bawang. Di sana, mantan Wali Kota Solo itu membeli bawang dan sayur-sayuran.
Jokowi kemudian kembali melihat-lihat barang yang dijual di pasar tersebut. Dia pun berhenti di toko buah dan membeli jeruk sebanyak 2 kilogram.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Berlanjut ke Kota Medan
Setelah berkeliling Pasar Balige sekitar 45 menit, Jokowi pun kembali melanjutkan rangkaian kunjungan kerjanya ke SMK Negeri 1 Balige. Jokowi diagendakan akan membagikan Kartu Indonesia Pintar (KIP) kepada para pelajar.
Kemudian, dia akan melaksanakan Salat Jumat di Masjid Balige. Sore harinya, Jokowi beserta rombongan akan melanjutkan rangkaian kunjungan kerja ke Kota Medan melalui jalur udara dan mendarat di Bandara Internasional Kualanamu, Deli Serdang.
Capres petahana itu akan mengakhiri lawatan di Sumatera Utara dengan mengunjungi Kabupaten Sibolga. Di sana, dia direncanakan meresmikan Pelabuhan Sibolga. Jokowi dan rombongan kembali ke Jakarta menggunakan pesawat kepresidenan pada Minggu, 17 Maret 2019 sore.
Advertisement