Ternyata JK Lebih Suka Sang Pisang Dibanding Markobar

Hal itu dikatakan JK saat menjawab pertanyaan dalam acara Jokowi di Mata Sahabat.

oleh Liputan6.com diperbarui 22 Mar 2019, 02:24 WIB
Wapres Jusuf Kalla melihat foto-foto pada acara dialog komunitas Kamis Kerja, Jakarta, Kamis (21/3). Wapres Jusuf Kalla dan kaum muda milenial menghadiri dialog bertemakan Jokowi di Mata Sahabat: Jokowi Di Mata Jusuf Kalla. (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla menuturkan lebih suka Sang Pisang dibandingkan Markobar, nama usaha martabak milik anak sulung Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Gibran Rakabuming. Hal itu dikatakan JK saat menjawab pertanyaan dalam acara Jokowi di Mata Sahabat yang digelar relawan #PejuangkerjaJokowi.

"Sang Pisang atau Markobar?" tanya pembawa acara di Kantor Hub 86, Jakarta Selatan, Kamis (21/3/2019) malam.

"Pisang. Karena saya tidak tahu apa itu Markobar, ha..ha..ha..," jawab JK sambil berkelakar.

Tidak hanya suka pisang, JK pun lebih suka coto Makassar dibanding palu basa. Soal berwisata, Kalla juga memilih pergi ke gunung dibanding ke pantai.

"Karena saya tidak pintar berenang, jadi pilih gunung," kata JK memberi alasan.

Dia juga memilih untuk menjadi politisi saat ini dibandingkan menjadi seorang pengusaha. Dan lebih memilih Istana Negara dibandingkan Istana Bogor, alasannya karena letak Bogor terlalu jauh.

Lalu, JK pun lebih memilih Jakarta daripada Makassar tempat kelahirannya. Lalu pertanyaan pun berlanjut, lebih memilih keluarga atau negara. Kalla pun lebih memilih negara.

"Negara. Karena keluarga juga bagian dari warga negara," ungkap JK sambil tersenyum.

JK juga mengatakan telah memutuskan rencana setelah masa jabatannya berakhir. Dia mengaku ingin menghabiskan waktunya untuk menikmati hidup dengan berwisata bersama keluarga.

"Pensiun, ingin jalan-jalan nikmati hidup," jawab JK sambil tertawa.

 

Reporter: Intan Umbari Prihatin

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya