AC Milan Rela Lepas 3 Pemain Ini Demi Bintang Sassuolo

Spekulasi terbaru menunjukkan bahwa tiga pemain AC Milan ini akan meninggalkan klub musim panas ini.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 26 Mar 2019, 13:00 WIB
Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso. (AP Photo/Antonio Calanni)

Liputan6.com, Jakarta AC Milan terus berbenah untuk memperkuat skuat di musim depan. Kabarnya, AC Milan ingin merekrut pemain Sassuolo, Alfred Duncan, untuk membantu memperkuat lini tengah.

Dilansir dari MilanNews.it, Duncan termasuk di antara nama-nama yang dipertimbangkan untuk membantu AC Milan. Sebenarnya, minat Rossoneri pada pemain ini sudah berlangsung sejak era Mirabelli.

Dilaporkan sudah ada beberapa pertemuan yang diadakan di Casa Milan. Dan, diperkirakan kesepakatan masih bisa terjadi musim panas ini mengingat hubungan yang baik antara kedua klub.

Duncan tampaknya masih menunggu pembaruan kontraknya saat ini yang akan berakhir pada 2020. Tapi, kabarnya tawaran sebesar 20 euro juta dapat menggoda Sassuolo untuk menjual.

Namun, di balik transfer ini dilaporkan ada tiga pemain yang harus meninggalkan AC Milan. Ketiganya semua memiliki kesepakatan hingga akhir musim, tapi mengingat kurangnya waktu bermain mereka, tidak satupun dari mereka akan ditawarkan persyaratan baru.


Andrea Bertolacci

Gelandang AC Milan, Andrea Bertolacci (kiri) berebut bola udara dengan gelandang Cagliari, Davide Di Gennaro pada lanjutan Liga Italia di Stadion San Siro (9/1). AC Milan menang tipis atas Cagliari dengan skor 1-0. (AFP Photo/Filippo Monteforte)

Bertolacci masih terikat kontrak hingga 2019 di San Siro. Tapi, sepertinya AC Milan tak berniat memperpanjang masa kerjanya.

Rossoneri harus menjual sang pemain di akhir musim nanti jika tak ingin kehilangan Bertolacci secara gratis tahun depan.

Gelandang serba bisa ini, kesulitan bersaing masuk di lini tengah AC Milan yang sudah memiliki banyak pemain bagus. Buktinya, musim lalu gelandang berusia 27 tahun dipinjamkan ke Genoa.


Riccardo Montolivo

Gelandang AC Milan asal Italia, Riccardo Montolivo. (dok. AC Milan)

Riccardo Montolivo pernah menjadi kapten AC Milan. Tapi, kariernya tidak berkembang karena rentetan cedera kambuhan dan inkonsistensi bermain, hingga musim lalu kehilangan jabatan kapten.

Mantan kapten Fiorentina sudah bermain untuk Milan dari tahun 2012. AC Milan punya dua opsi: menjualnya sekarang atau menanti kontraknya habis dan dia pergi dengan status free alias gratis.


Jose Mauri

Kiper Manchester United, Joel Pereira (kiri) mencoba menangkap bola yang dilesakkan oleh gelandang AC Milan Jose Mauri dalam International Champions Cup (ICC) 2018 di Carson, California, Amerika Serikat, Rabu (25/7). (AP Photo/Mark J. Terrill)

Gelandang AC Milan, Jose Mauri, sepertinya kalah bersaing dengan pemain senior dalam tim inti Rossoneri. Meski meneken kontrak jangka panjang di San Siro, Mauri sempat disarankan dipinjamkan ke luar untuk menambah jam terbang bermain.

Mauri meneken kontrak empat tahun untuk AC Milan. Tapi, ia lebih sering menghabiskan waktu panjang di bangku cadangan menyusul kedatangan sejumlah nama besar di Milan.

Sebelumnya, pemain kelahiran Argentina itu menghabiskan dua musim di Parma usai dipromosikan dari akademi klub tersebut pada 2013. Selama berbaju I Crociati, Mauri telah bermain 36 kali dan mencetak dua gol.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya