City Dapatkan Lampu Hijau Rekrut Gelandang Atletico

City mencari pengganti Fernandinho.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 28 Mar 2019, 06:20 WIB
Thomas Partey diincar City. (GABRIEL BOUYS / AFP)

Liputan6.com, Manchester - Rencana Manchester City untuk merekrut Thomas Partey mendapat titik terang. Kabarnya gelandang Atletico Madrid itu tertarik untuk menjajal karier di Liga Inggris.

Laporan dari Don Balon mengklaim pada akhir pekan kemarin, Partey mengadakan pertemuan dengan Guardiola di kota Madrid. Pada pertemuan itu, Guardiola memaparkan rencananya terhadap sang gelandang dan mencoba meyakinkannya untuk bergabung dengan timnya.

Partey dijanjikan untuk mendapat tempat utama di City. Ia diplot untuk menggantikan Fernandinho yang sudah termakan usia.

"Liga Inggris merupakan kompetisi yang bagus. Persaingan sangat kompetitif dan banyak pemain bintang di sana," kata Partey seperti dilansir Metro.

"Semoga suatu hari nanti saya berkesempatan main di sana," ujarnya menambahkan.

 

 


Andalkan

Thomas Partey (kiri) saat ini diminati Arsenal (JAVIER SORIANO / AFP)

Partey menjadi andalan di Atletico sejak dua musim lalu. Padahal ia sempat dipinjamkan ke Mallorca dan Almeria.

Kabarnya Atletico hanya mau melepas pemain Ghana tersebut dengan harga 50 juta euro.

Selain City, Arsenal juga dikabarkan tertarik merekrutnya untuk menggantikan Aaron Ramsey.


Jadwal

Pemain Atletico Madrid, Thomas Partey melompat merebut bola dari pemain Leicester City pada leg pertama babak perempat final Liga Champions di Vicente Calderon, (12/4). Atletico menang tipis dengan skor 1-0 atas Leicester City. (AP Photo/Francisco Seco)

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-32

Sabtu, 30 Maret

19.30 WIB, Fulham vs Man City

22.00 WIB, Brighton vs Southampton

22.00 WIB, Burnley vs Wolverhampton

22.00 WIB, C Palace vs Huddersfield

22.00 WIB, Leicester City vs Bournemouth

22.00 WIB, MU vs Watford

Minggu, 31 Maret

00.30 WIB, West Ham vs Everton

20.05 WIB, Cardiff vs Chelsea

22.30 WIB, Liverpool vs Tottenham

Selasa, 2 April

02.00 WIB, Arsenal vs Newcastle

Saksikan video pilihan di bawah ini

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya