2 Faktor Ini Bikin Cristiano Ronaldo Gagal Gabung AC Milan

AC Milan hampir mendatangkan Cristiano Ronaldo pada bursa transfer musim panas lalu.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 29 Mar 2019, 20:10 WIB
Cristiano Ronaldo hampir saja bergabung dengan AC Milan. (AFP/UEFA)

Liputan6.com, Milan - Mantan direktur AC Milan, Massimiliano Mirabelli menyebut dirinya nyaris mendatangkan Cristiano Ronaldo ke San Siro. Peluang AC Milan mendapatkan tanda tangan Ronaldo terjadi pada tahun 2018.

Ketika itu, Mirabelli menyadari Ronaldo tengah memiliki masalah dengan Real Madrid. Mirabelli pun sudah melakukan pendekatan dengan pemain berusia 34 tahun tersebut.

"Jika saya masih memegang klub, Ronaldo sudah pasti bermain dengan AC Milan," kata Mirabelli, dikutip dari Sempre Milan.

Sayangnya, kata Mirabelli, ada satu faktor yang membuat AC Milan gagal merekrut pemain Timnas Portugal tersebut. Ronaldo tidak mau bermain dengan tim yang absen di Liga Champions.

"Dia memberi tahu saya: 'AC Milan tidak berada di Liga Champions, tapi saya belum pernah memenangkan Liga Europa. Itu menarik, walau saya akan menang juga'," ucapnya menirukan perkataan Ronaldo.

 

 


Faktor Lain

Striker Juventus, Cristiano Ronaldo, melakukan selebrasi usai membobol gawang AC Milan pada laga final Supercopa Itali 2019 di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Rabu (16/1). (AFP/Giuseppe Cacace)

Faktor kedua yang membuat Ronaldo gagal bergabung dengan AC Milan adalah perubahan sistem keorganisasian di klub. Pemilik klub sebelumnya, Yonghong Li tak bisa membayar utang yang membuat AC Milan kini dikuasai Elliot.

"Ronaldo sudah yakin saat itu. Saya sudah duduk dengan agennya dan membuat tugas saya selesa. Namun, orang Tiongkok itu tidak mampu membayar utang."

"Mereka (pihak Yonghong Li) juga berpikir kalau saya tidak mungkin mendapatkan seorang pemain juara, seperti Ronaldo," ucap Mirabelli.

 


Hengkang ke Juventus

Kegagalan tersebut dimanfaatkan Juventus. Alhasil, Si Nyonya Tua, sebutan Juventus, berhasil mendapatkan Ronaldo dari Juventus dengan mahar 112 juta euro.

Pada musim ini, bersama Juventus, Ronaldo menjadi mesin gol. Dia mampu mencetak 24 gol dari 36 pertandingan di semua kompetisi.

Saksikan video pilihan berikut ini:

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya