Rangsangan Payudara Juga Bisa Buat Wanita Orgasme

Selama ini, orgasme lebih erat dengan berhubungan seks secara penetrasi. Namun, hanya lewat payudara seseorang bisa melakukannya

oleh Giovani Dio Prasasti diperbarui 29 Mar 2019, 23:00 WIB
Stimulasi pada payudara juga bisa menimbulkan orgasme (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Selama ini, orgasme dianggap hanya bisa dilakukan dengan hubungan seks penetrasi. Namun, ternyata klimaks bercinta juga bisa didapat dengan stimulasi pada zona sensitif seksual lain seperti payudara.

Seksolog dan psikolog klinis di Honolulu, Hawaii, Amerika Serikat Janet Brito mengatakan bahwa orgasme payudara merupakan pelepasan gairah seksual yang menyenangkan. Namun, ini dilakukan bukan dengan stimulasi klitoris melainkan memusatkan kepuasan pada stimulasi puting payudara.

"Dengan merangsang puting dan jaringan payudara di sekitarnya, Anda bisa menciptakan klimaks seksual seperti orgasme genital," kata Amy Boyajian dari toko mainan seks daring yang menekankan kesehatan seksual, Wild Flower seperti dilansir dari Women's Health pada Jumat (29/3/2019).

Boyajian menambahkan bahwa orgasme payudara mungkin tidak sekuat orgasme genital. Namun, bukan berarti kedua hal ini tidak bisa saling melengkapi. 

 

Simak juga video menarik berikut ini:

 


Bereksperimen

Stimulasi pada payudara juga bisa menimbulkan orgasme (iStockphoto)

Orgasme lewat rangsangan payudara bisa menjadi awal dari orgasme genital apabila Anda ingin memiliki beberapa kali orgasme dalam satu kali sesi berhubungan seks. Selain itu, Boyajian juga mengatakan bahwa cara ini merupakan alternatif orgasme ketika wanita sedang mengalami menstruasi atau masalah pada vagina.

Untuk melakukannya, jangan mencoba meraih orgasme terlebih dulu. Cobalah untuk berlatih, bereksperimen, serta pusatkan pada kesenangan.

"Lakukan eksperimen dengan berbagai sentuhan," kata Brito menyarankan. Cara ini bisa dimulai dengan sentuhan ringan, pijatan, atau meremas.

Brito mengatakan bahwa mulailah dengan membangun antisipasi dan perlahan-lahan berikan lebih banyak stimulasi. Dia juga menyarankan untuk tidak ragu menambahkan sedikit aktivitas genital ketika sudah mendekati klimaks. Sehingga, teknik ini membutuhkan banyak percobaan. Karena itu, cobalah untuk mengeksplorasi tubuh sendiri tanpa menilainya atau harapan apapun.

"Orgasme payudara, seperti orgasme klitoris, membutuhkan kesabaran dan keingintahuan. Jangan takut untuk bereksperimen dan mencoba berbagai pendekatan untuk menemukan apa yang terasa baik," kata Brito.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya