Duel Sampai Akhir Liverpool dan Manchester City di Liga Inggris

Liverpool memimpin klasemen sementara Liga Inggris, unggul dua poin dari Manchester City yang ada di peringkat kedua.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 29 Mar 2019, 17:15 WIB
Para pemain Manchester City merayakan gol Sergio Aguero ke gawang Chelsea pada laga lanjutan Liga Inggris yang berlangsung di stadion Etihad, Manchester, Minggu (10/2). Manchester City menang 6-0 atas Chelsea. (AFP/Oli Scarff)

Liputan6.com, Liverpool - Persaingan Liverpool dengan Manchester City dalam ajang Liga Inggris kembali bergulir akhir pekan ini. Sebelumnya, semua liga diliburkan karena ada jeda interasional kualifikasi Piala Eropa 2020 dan pertandingan persahabatan.

Liverpool saat ini memimpin klasemen sementara Liga Inggris dengan 76 poin hasil dari 31 pertandingan. The Reds memimpin 2 poin dari Manchester City yang berada di peringkat kedua.

Namun, Manchester City baru memainkan 30 pertandingan. Dengan demikian, peluang skuat besutan Pep Guardiola itu untuk merebut posisi puncak klasemen masih terbuka.

Dengan menyisakan tujuh hingga delapan laga, persaingan Liverpool dengan City dalam perebutan gelar juara Liga Inggris semakin ketat dan seru. Kedua tim tidak boleh terpeleset hingga laga terakhir musim ini.

 


Siap Bertarung

Manajer Liverpool Jurgen Klopp menegaskan timnya siap bersaing dengan Manchester City hingga akhir musim untuk meraih gelar juara Liga Inggris 2018-2019. (AFP/Paul Ellis)

Manajer Liverpool Jurgen Klopp sudah menabuh genderang perang untuk bersaing dengan Manchester City. Dia menegaskan pasukannya akan berjuang hingga pekan terakhir untuk memastikan gelar juara.

"Persaingan di Liga Inggris sangat seru. Kami selalu berpikir untuk bersiap hingga pekan terakhir," ujar Klopp.

"Kami sudah siap bertarung hingga pekan terakhir. Saya harap kami tidak memiliki jadwal yang tidak menguntungkan."

"Kami masih harus bertemu dengan klub yang berusaha lolos ke Liga Champions. Lalu ada juga klub yang berusaha menghindari jerat degradasi," pungkasnya.

Dari tujuh laga terakhir, Liverpool akan menghadapi dua lawan berat. Akhir pekan ini, Liverpool akan ditantang Totteham Hotspur. Laga ini tentu tidak akan mudah sebab Spurs ingin menjaga posisi di tiga besar.

Setelah itu, Liverpool akan bersua Chelsea pada 14 April mendatang. Chelsea tengah berjuang untuk finis di empat besar.

 


Manchester City Dijagokan Juara

Memiliki satu pertandingan lebih banyak dari Liverpool, Manchester City lebih dijagokan bakal menjadi kampiun Liga Inggris musim 2018-2019. Apalagi, skuat City dinilai lebih baik ketimbang Liverpool.

"Skuat City lebih superior ketimbang Liverpool. Saya pikir ini adalah kunci utama City untuk juara musim ini," papar mantan bek Manchester City Joleon Lescott seperti dilansir Manchester Evening News.

Hal senada juga disampaikan Matt Le Tissier. Mantan pemain Southampton itu memprediksi City bakal tampil sebagai juara merujuk pada delapan laga terakhir yang akan dijalani.

City hanya akan mendapat rintangan saat menghadapi Manchester United. Sementara tujuh laga lainnya, The Citizens tidak akan kesulitan untuk meraih kemenangan.

"Menurut saya, MU akan melakukan apa saya yang mereka bisa untuk menghentikan kemenangan City, bahkan jika itu menjadi keuntungan buat Liverpool," ucapnya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya